Monggo Dicoba, Resep Sate Goreng Enak dan Mudah, Cocok untuk Olahan Daging Kurban Idul Adha 2023

- 27 Juni 2023, 07:38 WIB
Sate daging kambing goreng/Simple Rudy TV/Youtube
Sate daging kambing goreng/Simple Rudy TV/Youtube /

JURNALACEH.COM - Momen hari raya Idul Adha sebentar lagi akan dirasakan oleh umat Muslim di seluruh dunia.
Pastinya akan banyak juga yang melakukan ibadah Qurban pada hari raya Idul Adha ini.

Nah buat Anda yang bingung mengolah daging qurban untuk menjadi hidangan yang istimewa, simak resep ini selengkapnya.

Anda bisa mencoba resep sate daging kambing goreng yang enak dan mudah.Resep ini dilansir dari kanal YouTube Simple Rudy TV, yaitu milik chef Rudy Choirudin.

Berikut cara membuat sate daging kambing goreng:

Bahan 1 :

Daging Kambing (potong dadu) : 200 gr
Kecap manis : 3 sdm
(Campur rata daging dan kecap)

Bahan 2 (bumbu halus) :

Bawang putih : 4 siung
Kemiri goreng : 1 butir
Ladaku Merica Bubuk : 1,5 sdt
Desaku Ketumbar Bubuk : 1 sdt
Gula merah : 1 sdm
Garam : 1 sdt

Bahan 3 :

Minyak goreng untuk menumis : 4 sdm
Kol (dirajang halus) : 100 gr
Bawang merah (dirajang): 5 bh
Cabe rawit (dirajang) : 6 bh
Kecap manis : 2 sdm
Bawang goreng : 2 sdm

Cara memasak :

1. Haluskan atau blender semua bahan 2, lalu Masukkan bumbu halus ke dalam daging kambing sambil ditekan-tekan.

2. Tambahkan kecap manis, sambil diremas-remas dengan tangan hingga bumbu tercampur rata. Kemudian diamkan selama 15 menit.

3. Lalu panaskan minyak dan tumis daging hingga matang dan terkaramelisasi sehingga beraroma harum dan legit.

Cara penyajian:

1. Letakkan potongan kol di piring, masukkan sate goreng yang sudah ditumis tadi..

2. Tambahkan bawang merah dan cabe rawit yang sudah dirajang

3. Tambahkan bawang goreng dan kecap manis.

4. Taburi Ladaku merica bubuk untuk sensasi pedas yang berbeda. Sajikan.

Demikian resep sate daging kambing goreng ala chef Rudy Choirudin yang enak dan mudah. Selamat mencoba.***

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah