Hits Banget! Ini Dia 3 Destinasi Wisata di Pantai Indah Kapuk Jakarta Utara yang Selalu Ramai saat Weekend

- 4 Agustus 2023, 18:10 WIB
Pantai Pasir Putih PIK 2/IG/@ilmiatietha
Pantai Pasir Putih PIK 2/IG/@ilmiatietha /

JURNALACEH.COM – Kalau banyak anggapan bahwa di Jakarta sulit menemukan tempat wisata yang cantik dan bagus, itu tidak benar ya. Karena disini ada lho sejumlah destinasi yang asyik untuk dijadikan tujuan berlibur. Lagi hits banget! Ini dia 3 destinasi wisata di Pantai Indah Kapuk Jakarta Utara yang selalu ramai saat weekend, diantaranya:

1. Pantai Pasir Putih PIK 2

Destinasi wisata di Pantai Indah Kapuk Jakarta yang selalu ramai saat weekend, untuk pilihan pertama ada Pantai Pasir Putih PIK 2. Tempat wisata ini termasuk salah satu yang terfavorit sampai saat ini lho. Bahkan semakin hits dan diserbu para wisatawan. Luas Pantai Pasir Putih PIK 2 yaitu 4KM pada tepi laut bagian Utara Jakarta.

Kalian jangan lupa untuk berfoto pada spot yang ada di Pantai Pasir Putih PIK 2 ini ya. Karena bagus banget view yang disuguhkan disini. Sembari menikmati keindahan pantai, kalian juga bisa berwisata kuliner di kawasan Pantai Pasir Putih PIK 2. Kalian bisa ajak sahabat maupun keluarga untuk berkunjung.

Baca Juga: Hits Banget! 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Trawas Terbaru yang Bisa Kamu Kunjungi untuk Liburan Seru

Pantai Pasir Putih PIK 2 sudah bisa kalian kunjungi mulai pagi pukul 06.00 sampai dengan pukul 22.00 WIB ya. Disini kalian tidak dikenakan biaya tiket masuk, hanya saja perlu membayar biaya parkir kendaraan antara Rp 15.000 hingga Rp 25.000. Lokasi Pantai Pasir Putih PIK 2 ada di Jln. Pantai Indah Kapuk, Kamal Muara, Penjaringan, Jakarta Utara, DKI Jakarta.

2. Taman Wisata Alam Angke Kapuk

Destinasi wisata di Pantai Indah Kapuk Jakarta yang selalu ramai saat weekend, untuk pilihan kedua ada Taman Wisata Alam Angke Kapuk. Nah. Untuk tempat wisata satu ini berada di kawasan Hutan Angke Kapuk. Kalian akan disuguhkan dengan panorama alam hijau yang asri.

Karena di Taman Wisata Alam Angke Kapuk terdapat tanaman Mangrove yang tumbuh dengan subur. Sehingga menjadi daya tarik bagi para wisatawan, termasuk Wisatawan Mancanegara. Jadi, kalian jangan heran kalau disini banyak Warga Negara Asing ya. Untuk berkeliling Taman Wisata Alam Angke Kapuk ini kalian dapat mengguankan jasa perahu ya.

Halaman:

Editor: Fauzi Jurnal Aceh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah