Sikapi Kekejaman 'Penjajah' Israel di Palestina, Ini Pernyataan Sikap Forum Pemred PRMN

- 4 November 2023, 18:13 WIB
Bayi-bayi Palestina yang dicampakkan oleh mesin perang Zionis.
Bayi-bayi Palestina yang dicampakkan oleh mesin perang Zionis. /Foto : Picabay/hosnysalah

Forum Pemred PRMN menyatakan keberpihakannya terhadap Palestina. Sesuai kapasitasnya sebagai media massa, yang ada di garis depan penyebaran informasi, berikut sikap keberpihakan yang akan ditampilkan :

1. Penggunaan kata ‘penjajah’ yang disandingkan dengan kata ‘Israel’ dalam konten yang dipublikasikan.

2. Memakai istilah ‘genosida’ serta ‘pembantaian’ untuk apa yang terjadi di Palestina dalam konten yang dipublikasikan.

3. Menyampaikan berita situasi di Palestina yang berimbang dan menghindari narasi tunggal dari media-media dari negara pendukung penjajah Israel

4. Mendukung penuh langkah pemerintah Indonesia di tingkat internasional dalam memperjuangkan perdamaian dan bantuan kemanusiaan.

Baca Juga: Belum Bisa Membantu Palestina Secara Langsung, Berikut Doa untuk Palestina yang Dapat Kita Panjatkan

Desakan kepada penjajah Israel untuk menghentikan segala bentuk agresi dan kekerasan terhadap rakyat Palestina harus terus disuarakan. Karena apa yang terjadi disana bukanlah persoalan agama tapi masalah krisis kemanusiaan akibat serangan genosida yang dilakukan 'penjajah' zionis israel.***

Halaman:

Editor: Fauzi Jurnal Aceh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah