Redmi Note 10 di Perkirakan akan Dirilis pada 20 Juli 2021

- 13 Juli 2021, 17:01 WIB
Logo Redmi
Logo Redmi //Banghape/

JURNAL ACEH-Redmi Note 10 5G diperkirakan akan dirilis pada 20 Juli 2021 di India setelah akun Twitter resmi Redmi India pekan lalu mengumumkan akan merilis perangkat terbarunya.

Melansir GSM Arena, Selasa, diprediksi Redmi Note 10T 5G akan menjadi strategi reorganisasi dari Redmi Note 10 5G yang dirilis Mei 2021.

Kabarnya ponsel terbaru Redmi 10T 5G ini memiliki layar LCD berukuran 6,5 inci dengan refresh rate 90 Hz.

Baca Juga: Pabrik LG di Afrika Selatan di Bakar Massa

Dilengkapi dengan tampilan punch hole dan kamera depan berukuran 8 megapiksel.

Untuk kamera belakang, Redmi Note 10T dibekali kamera utama 48 megapiksel dan kamera makro 2 megapiksel.

Dari segi chipset, ponsel ini akan dibekali Mediatek Dimensity 700 5G serta memiliki RAM dan memori 8GB dan 256GB.

Baca Juga: Richard Branson Berhasil Terbang Ke Luar Angkasa

Ini akan menjadi ponsel 5G pertama yang diperkenalkan oleh Redmi India.

Halaman:

Editor: Fauji Yudha

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x