Begini Respons Anak Muda Aceh Jaya Saat Kursi Pj Bupati Dipegang oleh Putra Abdya

- 17 Juli 2022, 13:57 WIB
Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Dr Nurdin
Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Dr Nurdin /Foto profil WhatsApp/Dr Nurdin

JURNALACEH.COM - Tokoh muda Aceh Jaya Ahmad Jaden angkat bicara sosok Pj Bupati Aceh Jaya yang bakal dilantik besok, Senin, 18 Juli 2022. Kabarnya akan diisi oleh putra Aceh Barat Daya (Abdya). Namanya, Dr Nurdin.

Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) itu dijadwalkan bakal dilantik langsung oleh Pj Gubernur Aceh Achmad Marzuki.

Lalu bagaimana respons anak muda Aceh Jaya?

Baca Juga: Nikmati Selagi Aktif, Kominfo Ancam Blokir Aplikasi WhatsApp, YouTube, Facebook, Instagram Dan Twitter Jika..

Ahmad Jaden menilai penunjukan Dr Nurdin sebagai Pj Bupati di daerahnya adalah pilihan yang tepat. Menurutnya, Nurdin merupakan tokoh barat selatan Aceh (Barsela) yang sangat faham dengan kondisi Barsela, khususnya di kabupaten Aceh Jaya.

Demisioner Presiden Mahasiswa UIN Ar-Raniry Banda Aceh menilai, pergantian kekuasaan yang terjadi di Aceh Jaya diharapkan bisa menjadi spirit dan harapan baru untuk membangun Aceh Jaya yang benar-benar jaya.

"Bukan hanya sebatas nama, jaya," kata Ahmad, Minggu 17 Juli 2022.

Baca Juga: Sri Mulyani Singgung Konflik Geopolitik Picu Krisis Pangan Saat Ketemu Menkeu Amerika Yellen

Ia mengajak kepada seluruh komponen Aceh Jaya terutama pemuda dan mahasiswa untuk mendukung Pj Bupati di bawah kepemimpinan Dr Nurdin. Agar sama-sama bisa bahu membahu membangun daerah.

"Saya sangat yakin dan percaya, bahwa Dr Nurdin mampu menyelesaikan persoalan persoalan yang terjadi di Aceh Jaya seperti kemiskinan, pembangunan SDM, sosial, pendidikan dan lain lain," yakinnya.

Halaman:

Editor: Ade Alkausar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x