Ini Lho, Kuliner Malam Medan yang Tidak Ada Duanya, Rasanya Mantul Bikin Kamu Ketagihan, Wajib Dicicipi

20 Maret 2023, 19:00 WIB
Martabak Piring/IG/@makanmana /

JURNALACEH.COM - Berbicara tentang kuliner memang sudah menjadi hal yang umum bahkan kuliner selalu diburu kapanpun dan dimanapun. Seperti saat momen liburan telah tiba, baik itu akhir pekan ataupun libur nasional. Walau agendanya merupakan liburan tapi kulineran tetap jadi pemenangnya.

Jika Medan merupakan salah satu tempat tujuan wisata pada saat libur panjang, maka mengexplore kuliner Medan juga wajib kamu lakukan. Ditengah aktivitas liburan yang sangat menyenangkan maka pada malam hari harus sempat kulineran.

Kuliner malam Medan hadir dengan rasa terbaik, buat momen liburan kamu juga semakin asik, bahkan kuliner malam Medan banyak diburu dan didatangi para wisatawan lokal dan turis asing.

Baca Juga: Nikmati 5 Tempat Wisata di Padang Terbaru 2023, Cocok Dikunjungi Saat Liburan

Berikut rekomendasi kuliner malam Medan versi tim JurnalAceh.com yang wajib kamu cicipi dan tidak boleh kamu lewatkan.

1. Lontong Kak Lin

Kuliner malam Medan yang pertama ini pastinya sebuah menu makanan yang sudah sangat terkenal di seluruh Indonesia.
Siapa sih yang tidak suka makan lontong, lontong sepertinya sudah sangat melekat dihati semua orang.

Nah, jika kamu sedang berada di Medan maka Lontong Kak Lin ini wajib kamu cicipi karena rasanya yang lezat bakalan buat kamu ketagihan. Kuliner malam Medan Lontong Kak Lin ini juga sudah hadir sejak lama, hingga saat ini rasanya tidak pernah berbeda.

Baca Juga: Aceh Punya Tradisi Unik Menjelang Ramadan, Berziarah ke Makam Ulama Aceh Teungku Syiah Kuala


Kuah santannya yang pas dan sedap, bihun, sambal teri, tauco, sambal tempe, keripik kentang dan keripik. Tidak heran jika tempat ini selalu ramai karena rasa dan porsinya yang melimpah, jika ingin mencoba maka datanglah lebih cepat agar tidak menunggu antri yang panjang.

2. Martabak Piring Murni

Kuliner malam Medan yang kedua ini juga jangan sampai kamu lewatkan. Beralih dari lontong maka kuliner Martabak Piring Murni juga paling populer di Medan.

Cemilan ini juga cocok menikmati waktu santaimu pada malam hari bersama orang-orang tersayang dan bakalan nagih. Walau menu kuliner malam Medan ini tempatnya tampak sederhana namun rasanya paling juara.

Baca Juga: Destinasi Wisata Pekalongan Paling Recommended 2023, Ada Pantai dan Air Terjun yang Penuh Pesona, Yuk Kunjungi

Seperti yang duketahui bahwa bahan-bahan yang digunakan untuk kuliner malam Medan ini semuanya premium dan berkualitas.
Untuk jenisnya, ada martabak tipis dan martabak tebal dengan berbagai topping yang bisa kamu pilih sesuai selera yaitu kacang, keju, coklat, dan berbagai topping lainnya.

Kuliner malam Medan ini mulai di buka pada pukul 17.30-23.00 WIB dengan harga yang masih sangat terjangkau.

3. Mie Banglades’E

Kuliner malam Medan yang terakhir juga tidak kalah lezat dan nikmat, untuk kamu yang doyan makan mie maka kuliner Medan yang ketiga ini wajib kamu cicipi.

Baca Juga: 3 Ide Jualan Takjil Bulan Puasa 2023 yang Simple dan Laris Manis, Rasanya Enak Untungnya Banyak

Mie Banglades’E merupakan salah satu kuliner Medan yang paling populer hingga ke luar kota bahkan tempat ini juga tidak pernah sepi pembeli.

Tempat kuliner Medan ini menghadirkan berbagai menu olahan mie seperti mie becek, mie goreng, mie kuah dan banyak lagi lainnya.
Tetapi yang menjadi menu andalan dan paling populer adalah Mie Banglades’E. Karena rasanya memang sangat juara.

Kuliner malam Medan Mie Banglades’E merupakan mie instan yang dimasak dengan campuran telur yang dihancurkan dan kelihatan becek dan dengan bumbu buatan sendiri.

Harganya juga masih sangat terjangkau dah hemat kantong karena satu porsi mie hanya mulai dari Rp10.000 saja.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

 

Editor: Fauzi Jurnal Aceh

Tags

Terkini

Terpopuler