Kenapa BSI Tidak Bisa Transaksi? Ini Penyebab Sistem Layanan BSI Error

11 Mei 2023, 11:34 WIB
Tangkapan Layar Layanan Mobile Banking BSI/ Maryanti /

JURNALACEH.COM- Dikabarkan layanan Bank Syariah Indonesia (BSI ) tidak berfungsi sejak Senin, 8 Mei 2023. Lalu apakah yang menyebabkan terjadinya hal tersebut? Simak selengkapnya di bawah ini!

Erick Thohir selaku Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), mengatakan adanya gangguan terhadap sistem layanan PT Bank Syariah Indonesia (BSI) yang menyebabkan layanan BSI tidak beroperasi dengan baik.

Gangguan ini tentunya mengganggu kenyamanan para nasabah BSI, pasalnya semua sistem layanan BSI tak dapat digunakan semestinya, mulai dari ATM, Mobile Banking, hingga transaksi di tellerpun ikut terganggu.

Baca Juga: Sempat Maintenance, Layanan Kantor Cabang dan ATM BSI Kembali Pulih Secara Bertahap

Diduga kejadian ini disebabkan oleh adanya serangan siber. “Laporannya seperti itu. Tapi kan kembali lebih baik kita cek, jangan sampai dibilang serangan. Tapi kemarin saya sudah cek dengan tim kami memang ada serangan seperti itu,” ungkap Erick.

Menteri BUMN melakukan pemantauan terhadap perkembangan gangguan sistem layanan BSI agar bisa dipulihkan sesegera mungkin, demi kenyamanan para nasabah.

Erick mengatakan bahwa Dirut BSI juga ikut andil dalam mengatasi permasalahan tersebut. Berdasarkan upaya yang telah dilakukan kini jaringan ATM sudah bisa digunakan kembali.

Baca Juga: Ini Penjelasan BSI Terkait Kerusakan yang Terjadi pada Aplikasi Mobile

Dirut BSI Hery Gunardi memberikan keterangan bahwa timnya terus melakukan proses perbaikan, yang dilakukan secara bertahap.

“Proses normalisasi layanan BSI telah kami lakukan dengan prioritas utama untuk meyakinkan dana dan data nasabah tetap aman di BSI,” kata Hery, Rabu, 10 Mei 2023.

Demi kepentingan nasabah, Hery mengatakan bahwa BSI akan terus memperkuat pertahanan dan keamanan siber. Agar terhindar dari segala hal yang tidak kita inginkan.

Baca Juga: Terbaru! 4 Cara Bayar UTBK Lewat BSI, Praktis Tanpa Perlu ke Kantor Cabang

Hery juga meminta nasabah untuk tetap waspada terhadap modus penipuan, yang  mengatasnamakan BSI. Bukan tanpa alasan, hal itu disebabkan banyaknya laporan penipuan secara digital (telfon, SMS, WA, dll) yang kerap dialami para nasabah.

Atas ketidaknyamanan ini Hery Gunardy selaku Dirut BSI menyampaikan permohonan maafnya kepada para nasabah BSI, karena tidak bisa menggunakan sistem layanan BSI dengan semestinya.

“Sekali lagi kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini dan terima kasih atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan kepada BSI,” ujar Hery.

Baca Juga: Yuk Simak, Ini Dia Syarat Pinjaman KUR BSI yang Memudahkan Para Nasabah

Untuk itu Anda tetap perlu melakukan pengecekkan terhadap sistem layanan BSI secara berkala. Jagalah privasi data dengan baik, agar terhindar dari segala hal yang tidak kita inginkan. Semoga bermanfaat.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

 

Editor: Farhan Nurhadi

Tags

Terkini

Terpopuler