Ajari Gibran Berkuda di Hambalang, Prabowo: Sunah Rasulullah Bagi Lelaki Muslim

- 18 Juni 2022, 17:08 WIB
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto saat menunjukkan kudanya kepada Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Bukit Hambalang, Bogor, Jawa Barat., Sabtu (18/6/2022)
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto saat menunjukkan kudanya kepada Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Bukit Hambalang, Bogor, Jawa Barat., Sabtu (18/6/2022) /Istimewa/Dokumen Pribadi

JurnalAceh.com - Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka memenuhi undangan Ketua Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto untuk latihan berkuda.

 

Putra sulung Presiden Jokowi ini menyambangi bukit Hambalang, Desa Bojong Koneng, pada Minggu (18/6/2022). Usai Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) kepala daerah kader PDIP di Sekolah Partai DPP PDIP di Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

 

Gibran tiba di Hambalang sekitar pukul 9.30 WIB dan disambut langsung oleh Prabowo. Ia mengenakan kaos hitam dibalut kemeja cokelat lengan panjang yang dilepas kancingnya.

Baca Juga: Forkopmabir Nilai Safrizal Cocok Jadi Pj Gubernur Aceh, Ini Alasannya

Kemudian, keduanya berjalan menuju arena kuda di padepokan Garuda Yaksa. Kaki Gibran sudah dilengkapi sepatu boots berkuda warna cokelat.

 

Wali Kota Solo ini tampak antusias, karena diberi kesempatan untuk belajar berkuda bersama Prabowo. Prabowo pun terlihat senang karena dapat memberi arahan kepada Gibran tentang tata cara menaiki kuda.

 

Halaman:

Editor: Ade Alkausar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x