Lakukan Ini Jika Set Top Box Hilang Sinyal

- 3 Desember 2022, 22:14 WIB
Cek Harga STB TV Digital Resmi Rekomendasi Kominfo
Cek Harga STB TV Digital Resmi Rekomendasi Kominfo /Deddy Yustianto /PIXABAY/StockSnap

JURNALACEH.COM– Disini akan dijelaskan cara-cara mengatasi Set Top Box yang hilang sinyal yang mudah anda ikuti saat menghadapi masalah ini.

Migrasi TV Analog ke TV digital membuat pengguna TV yang tidak mendukung siaran digital harus menggunakan perangkat tambahan set top box (STB). Set Top Box (STB) merupakan alat untuk bisa menangkap sinyal digital dan merubahnya dalam bentuk gambar dan suara.

Namun terkadang, terdapat beberapa masalah kendala yang dihadapi oleh pengguna STB. Beberapa diantaranya seperti Set Top Box yang tidak ada sinyal sehingga tidak bisa menangkap siaran digital meskipun sudah mengikuti panduan pemasangan.

Baca Juga: Gempa Garut Berkekuatan Magnitudo 6,4, Terasa di Bandung Hingga Yogya, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Untuk mengatasi masalah ini, simak ulasan dan cara mengatasi masalah STB yang hilang sinyal yang telah jurnalaceh.com rangkum dari berbagai sumber berikut ini.

1. Posisi Antena

Penyebab pertama STB hilang sinyal ialah posisi antena. Jika posisi antena dikelilingi oleh bangunan-bangunan tinggi maka akan sangat berpengaruh untuk menangkap sinyal. Sehingga disarankan untuk merubah posisi antena.

Selain itu, gunakanlah antena outdoor dibanding antena indoor agar sinyal TV digital dapat diterimasecara maksimal. Jika lokasi anda jauh dengan pemancar sinyal maka disarankan untuk menggunakan antena outdoor.

2. Pastikan Lokasi Anda Sudah Dapat Mnenerima Sinyal TV Digital

Baca Juga: Daftar Harga Set Top Box untuk TV Digital Berbagai Merek, Mulai dari Rp 100-an Ribu

Wilayah yang sudah terjangkau sinyal TV digital berperan penting untuk menerima siaran TV digital dengan set top box. Hal ini disebabkan sinyal TV digital belum sepenuhnya dapat dinikmati di beberapa daerah.

Anda bisa memastikan wilayah anda sudah dapat menerima sinyal TV digital atau belum dengan menggunakan aplikasi Sinyal TV Digital. Aplikasi ini bisa di download di Google Playstore atau App Store. Aplikasi ini berfungsi untuk mengetahui jarak pemancar sinyal di lokasi anda.

3. Kabel yang bermasalah

Penyebab selanjutnya STB hilang sinyal adalah jika komponen jack pada kabel mengalami kerusakan sehingga tidak tersambung sempurna yang berakibat sinyal tidak berfungsi dengan baik. Maka dari itu, periksalah dengan baik kabel HDMI atau RCA sebelum digunakan.

Baca Juga: Siaran TV Digital Resmi Dimatikan di Semarang Ini Daftar Frekuensi Terupdate

Jangan lupa pastikan kabel HDMI atau RCA bersih dari kotoran dan sudah tersambung ke port yang ada di STB dan TV.

Demikian beberapa penyebab STB tidak dapat digunakan karena hilang sinyal, semoga bermanfaat***

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x