Kuliner Bogor Legendaris yang Sudah Eksis Lebih Dari 3 Dekade

- 7 Februari 2023, 15:03 WIB
Sate Sumsum Pak OO
Sate Sumsum Pak OO /Instagram @jktfoodead

JURNALACEH.COM- Kuliner khas Bogor memang sangat beragam pilihannya. Tak hanya untuk warga Bogor, banyak juga wisatawan luar kota yang sengaja berakhir pekan ke Bogor untuk bisa berburu kuliner.

 
Dan yang sudah teruji, tahan terhadap serangan makanan kekinian. Buktinya ada banyak penjaja makanan yang sudah berjualan bahkan sejak 30 tahun yang lalu.

Yuk simak pada artikel JurnalAceh.com ini mengenai rekomendasi kuliner khas Bogor yang sudah legendaris, yang wajib anda cicipi saat berkunjung ke Bogor bersama orang tercinta, diantaranya sebagai berikut:

Baca Juga: Tempat Wisata di Jepara Terbaru, Terbaik Untuk Self Healing

1. Lumpia Basah Suryakencana (Sejak 1972)
Kuliner legendaris khas Bogor ini merupakan Lumpia Basah Suryakencana. Kuliner ini memiliki aroma yang begitu menggoda.

Isi Lumpia khas Bogor ini begitu sederhana, yaitu bengkoang, tahu goreng, tauge dan telur. Tapi cita rasa yang dimiliki kuliner ini jempolan deh mantap.

2. Soto Kuning Pak Yusuf (Sejak 1977)
Kuliner khas Bogor yang satu ini merupakan Soto Kuning Pak Yusuf. Kuliner ini begitu ramai peminatnya, kuliner soto yang satu ini siap memanjakan lidah anda.

Baca Juga: Destinasi Wisata Jawa Timur Paling Populer dan Cocok Untuk Liburan Keluarga

Karena Soto ini disajikan dengan kuahnya yang begitu gurih, dan pilihan dagingnya pun begitu melimpah. Cita rasa kuliner Soto yang satu ini tidak perlu diragukan tentunya begitu lezat.

3. Soto Bogor Pak Salam (Sejak 80an)
Kuliner khas Bogor berikutnya adalah Soto Bogor Pak Salam. Orang-orang biasanya sudah mulai ngantri untuk mencicipi kuliner legendaris yang satu ini.

Soal rasa gak perlu diragukan lagi, di sini anda juga bisa memilih sendiri jenis daging yang diinginkan mulai dari kikil sapi, limpa paru, usus serta babat. Ada juga perkedel, sate kentang, dan sate jengkol.

Baca Juga: Tiket Pesawat Banda Aceh-Jakarta Turun Drastis Bulan Ini, Yuk Travelling Lagi

4. Nasi Goreng Pete Guan Tjo (Sejak 60an)
Kuliner selanjutnya khas Bogor yang legendaris adalah Nasi Goreng Pete Guan Tjo. Kuliner ini begitu banyak yang menyukainya, karena potongan pete nya pun gak pelit, plus ayam, dua buah telur, hingga daun bawang sehingga membuat nasi goreng ini begitu lezat.

Di sini anda juga bisa request rasanya bisa pedas bisa tidak, tersedia juga acar cabe rawit dan bawang apabila ingin menambahkan rasa pedas nasi goreng.

Baca Juga: Ini Lho! Arti Mimpi Buang Air Besar Menurut Islam yang Perlu Kamu Tahu

5. Sate Sumsum Pak OO (Sejak 1965)
Kuliner legendaris khas Bogor yang satu ini merupakan Sate Sumsum Pak OO, kuliner sate ini memiliki lima tusuk sate Sumsum dan lima sate Ginjal, dan disajikan dengan bumbu kacang hingga perasaan jeruk nipis. Kuliner ini memiliki cita rasa begitu gurih dan unik.***

Editor: Fachrulrazi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x