Top 5 Hotel di Palembang yang Lokasinya Strategis dan Berada di Pusat Kota

- 10 Februari 2023, 18:00 WIB
Hotel ALTS Palembang/Instagram/@thealts_plm
Hotel ALTS Palembang/Instagram/@thealts_plm /

JURNALACEH.COM - Palembang merupakan kota besar yang strategis, karena berada di jalur lintas Pulau Sumatera. Setelah Medan, daerah ini kerap ramai dikunjungi sebagai tujuan bisnis, ataupun berwisata saat masa libur datang.

Kota yang identik dengan jembatan Ampera ini punya berbagai penginapan bagus dan mewah yang berada di lokasi-lokasi strategis, untuk tempat beristirahat saat berada di kota ini. Diantara berbagai hotel yang ada disini, berikut rekomendasi hotel dari JurnalAceh.com yang dapat kamu temukan di Kota Palembang.

1. Harper Palembang

Hotel ini berlokasi di jalan R Sukamto, Ilir, Kemuning, Kota Palembang, yang hanya berjarak 6 km dari Benteng Kuto Besak. Hotel ini memiliki fasilitas yang memadai.

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Nongkrong Paling Hits di Banda Aceh, Mahasiswa Wajib Tahu!

Diantaranya ada restoran, cafe, spa, gym, ruang rapat, dan ruang acara. Kamar-kamarnya sederhana, namun dilengkapi dengan wi-fi, TV layar datar, kulkas, Ac, dan Fasilitas membuat minuman.

2. Aston Palembang Hotel & Conference Centre

Hotel ini menyajikan suasana menawan dengan fasilitas yang dapat memanjakan pelanggannya. Terdapat kolam renang outdoor, gym, spa center, pusat bisnis, dan wi-fi dengan koneksi cepat.

Hotel ini beralamat di jalan Jendral Basuki Rahmat No 189, Kota Palembang. Aksesnya dekat dengan Benteng Kuto Besak, Bukit Siguntang, dan Palembang Bird Park, yang membuat tempatnya cukup strategis.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Subang Paling Seruh dan Terbaik, Suasananya Bikin Rindu

3. The ALTS Hotel

Hotel berada di pusat kota, tepatnya di jalan Rajawali No 8 Kota Palembang. Lokasinya cukup strategis karena dekat dengan pusat pemerintahan, pusat bisnis, dan pusat perbelanjaan.

Hotel dengan jumlah 207 kamar ini menawarkan fasilitas yang lengkap. Terdapat ruang spa dan gym, restoran, cafe, gerai kudapan, kolam renang, dan berbagai fasilitas lainnya.

Lokasinya juga dekat dengan berbagai tempat wisata seperti kampung Kapitan, Taman Punti Kayu, Bukit Siguntang, dan kampung Al Munawar.

Baca Juga: 5 Tempat Bermain Anak Terfavorit di Banda Aceh, Penuh Wahana Bikin Anak jadi Senang

4.The Zuri Hotel

Hotel ini mengusung konsep modern dan minimalis dengan kamar berjumlah 214. Fasilitasnya lengkap. Ada kolam renang di rooftop, restoran, cafe, bar, spa, gym, TV LCD, dan kamar smoking area.

Zuri Hotel beralamat di Jalan Radial, Bukit Kecil, Kota Palembang. Lokasinya berdekatan dengan Benteng Kuto Besak, Pendestrian Jalan Sudirman, dan Bukit Siguntang.

5. Hotel Aryaduta Palembang

Hotel ini ramai dikunjungi saat masa liburan datang. Terdapat 169 kamar dengan fasilitas lengkap seperi hotel bintang empat pada umumnya. Lokasinya terdapat di Jalan Pom IX, komplek Palembang Square, Kota Palembang. Berdekatan dengan Palembang Square Mall dan Palembang Icon Mall.

Di seputaran hotel Aryaduta juga terdapat objek wisata seperti Benteng Kuto Besak, Monpera, Pedestrian Jalan Sudirman, dan Mesjid Agung Palembang.

Itulah beberapa rekomendasi hotel untukmu, saat berada di Kota Palembang.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

 

Editor: Fauzi Jurnal Aceh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah