3 Kuliner Bintaro Paling Mantap dan Gak Bikin Kantong Kering, Harganya Murah Banget dan  Aromanya Bikin Lapar

- 12 Maret 2023, 22:46 WIB
Burger
Burger /Instagram @cookin.with.chloe

JURNALACEH.COM- Bintaro merupakan sebuah daerah yang beradi kawasan Tangerang dan memiliki sederetan tempat kuliner yang enak dan lezat.

Tak hanya itu, menu-menu kulinernya juga sangat murah-murah lho jadi gak bikin dompet nangis.

Buat kamu yang sudah kelaparan dan lagi cari-cari tempat makan yang enak dan murah di kawasan Bintaro, berikut ini kami berikan beberapa rekomendasi wisata kuliner Bintaro yang bisa kamu cobain antara lain:

Baca Juga: Ini Lho! 5 Kuliner Medan yang Hits, Enak dan Bikin Nendang

1. Waroeng Spesial Sambal (SS)
Buat kamu lagi lapar, langsung aja pergi ke warung makan yang satu ini. Waroeng Spesial Sambal (SS) merupakan tempat makan yang sangat populer dan murah di Bintaro.

Terdapat sekitar 20 jenis sambal yang bisa kamu pilih sesuai dengan selera makanmu disini, yang pasti enak banget lho.
Selain itu, menu makanan dan minuman yang tersedia juga sangat murah bahkan hampir sama dengan yang dijual di kaki lima.

Buat kamu yang mau cobain menu kulinernya langsung saja datang ke Jl. Bintaro Utama 3, Blok AP No. 57, Sektor 3A, Bintaro.

Baca Juga: Ini Dia! 5 Kuliner Solo, Saking Enaknya Rela Bikin Kamu Antri Panjang Lho!

2. Dapoe Indatu
Warung kuliner yang satu ini spesial banget karena menjual menu makanan khas Aceh yang begitu menggugah selera.

Salah satu menu kuliner favoritnya adalah Mie Aceh yang disajikan dengan berbagai macam toping mulai dari tambahan udang, cumi, dan seafood lainnya dijamin bakalan nangih dan auto balik lagi kesini.

Buat yang mau cobain menu kulinernya, Dapoe Indatu berada di alamat Jl. Bintaro Utama 3A, Blok DD 15 No. 1, Pondok Aren.

Baca Juga: Ini Lho! 4 Kuliner Malam Jogja, Punya Cita Rasa Enak Paling Mampu Bikin Rindu

3. Blenger Burger
Buat kamu yang lagi cari menu cemilan seperti burger bisa banget nih mampir di tempat makan yang satu ini.

Blenger Burger menyajikan menu burger dengan rasa yang menggugah selera, apalagi dagingnya gak pelit dan tebal banget lho dijamin kenyang.

Halaman:

Editor: Fachrulrazi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x