Kuliner legendaris di Pasar Lama Tangerang, Citarasa Bumbunya Masih Terjaga, Dijamin Bikin Ngiler

- 30 Maret 2023, 15:57 WIB
Sate Ayam H. Ishak/Instagram/@kepikbuncit
Sate Ayam H. Ishak/Instagram/@kepikbuncit /

JURNALACEH.COM- Menikmati kuliner legendaris memang sangat menarik, karena selain citarasanya yang autentik namun lokasi dan suasana yang disajikan juga sangat unik. Seperti kuliner legendaris yang ada di Pasar Lama Tangerang.

Pasar Lama Tangerang merupakan salah satu pasar legendaris yang sudah ada sejak tahun 1810 lalu, dan masih eksis hingga sekarang ini.

Pasar legendaris ini beralamat di Jalan Kisamaun Nomor 109, Sukasari, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Banten. Pengunjung bisa bebas datang kapan saja, karena pasar ini dibuka setiap hari dan selama 24 jam.

Baca Juga: 3 Tempat Kuliner di Purwokerto Paling Legendaris, Rasanya Dijamin Bikin Nagih!

Pasar ini dulunya merupakan sebuah pasar kecil yang menjual ikan dan sayuran, namun seiring berjalannya waktu, pasar ini sudah menjadi salah satu ikon bahkan tempat wisata kuliner di Tangerang yang sangat populer.

Pasar Lama ini bagaikan surganya bagi percinta kuliner, yang suka hunting kuliner baik di siang hari maupun di malam hari. Jika kamu sedang berada di Tangerang rasanya tidak sah jika belum berkunjung ke pasar ini.

Langsung saja berikut ini daftar kuliner legendaris yang ada di Pasar Lama Tangerang. Telah dirangkum JurnalAceh.com dari berbagai sumber.

Baca Juga: Top 3 Wisata Kuliner Kemayoran yang Paling Mantap dan Bikin Nagih, Yuk Cicipi Menu Lezatnya 

1. Sate Ayam H. Ishak

Kuliner legendaris yang pertama di Pasar Lama Tangerang adalah Sate Ayam H. Ishak. Telah beroperasi sejak 1954.

Kuliner legendaris ini masih sangat diminati oleh para pembeli, hal itu disebabkan racikan resep yang ada di warung ini masih sangat terjaga keasliannya.

Selain itu, tekstur sate ayam nya juga lembut, dengan tingkat kematangan yang pas, dibaluri bumbu kacang yang gurih dan sangat menggugah selera.

Baca Juga: Rasanya Meleleh! Kuliner Malam Pontianak Paling Menggoyang Lidah, Legendaris dan Laris Manis

Sate Ayam H. Ishak dijual Rp 27.000/porsi, tergantung jumlah tusukan daging dan topping nya. Beroperasi setiap hari mulai pukul 15.00 WIB s.d 23.00 WIB.

2. Bubur Ayam Spesial Ko Iyo

Selanjut kuliner legendaris di Pasar Lama Tangerang adalah Bubur Ayam Spesial Ko Iyo, yang sudah ada pada tahun 1966 lalu. Meskipun warungnya terlihat sederhana namun selalu ramai dikunjungi para pembeli.

Satu porsi bubur ayam di warung ini sudah dilengkapi topping berupa ayam suwir, tong cai, cak we, hati ampela dan juga daun selada.

Baca Juga: Kuah Beulangong Kuliner Khas Aceh di Hari Raya, Yuk, Simak Sejarah dan Bagaimana Cara Membuatnya

Tak heran jika bubur ini selalu digandrungi para pecinta kuliner, karena citarasa yang disajikan sangat autentik khas Tangerang.

Warung Bubur Ayam Ko Iyo menjual makanan mulai dari harga Rp 3.000 hingga Rp 22.000.

Warung ini juga beroperasi setiap hari. Pada hari biasa dibuka pukul 15.00-00.00 WIB, namun pada akhir pekan beroperasi lebih lama yaitu mulai pukul 15.00-01.00 WIB.

Baca Juga: Terpopuler! 6 Tempat wisata di Medan dan Sekitarnya Mampu Bikin Kamu Terpelongo dan Low Budget

3. Kedi Es Bu Tin

Kedai Es Bu Tin juga menjadi salah satu kuliner legendaris di Pasar Lama Tangerang,  pasalnya kedai ini telah menjual es sejak tahun 1980 lalu.

Es yang disajikan di kedai ini, berupa es serut yang berbentuk mengerucut, lengkap dengan topping dan disiram aneka sirup yang bisa dipilih sesuai selera.

Selain itu untuk satu porsi es sirup ini juga diberi buah potong yang segar dan pastinya bisa bikin anda puas ketika meminumnya.

Baca Juga: Ini Dia, 5 Tempat Wisata kuliner Malam di Pekalongan yang Wajib Kamu Coba, Dijamin Bikin Nagih

Untuk satu porsi minuman segar ini dijual dengan harga Rp 10 ribu hingga Rp 15 ribu saja. Kedai Es ini beroperasi setiap hari sejak pukul 08.00-16.00 WIB. ***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x