4 Rekomendasi Tempat Wisata Berastagi yang Murah dan Terbaru 2023 dengan Pemandangan Alam yang Indah

- 8 April 2023, 13:32 WIB
Bukit Gundaling/Instagram/@delinaasari
Bukit Gundaling/Instagram/@delinaasari /

Alamat tempat wisata Puncak Tangke Tebu Berastagi berada di Jalan Jaranguda, Sumatera Utara. Harga tiket masuk murai dari Rp.10.000 rupiah.

2. Bukit Gundaling

Bukit Gundaling ini sebenarnya bukan tempat wisata yang baru, akan tetapi ada beberapa fasilitasnya yang diperbaharui sehingga menambah kesan seperti tempat wisata yang baru.

Tempat wisata Bukit Gundaling ini terkenal dengan pemandangan Gunung Sibayak dan Gunung Sinabung yang berdiri megah dari kejauhan. Tempat ini menawarkan suasana yang asri dengan beragam satwa liar seperti rusa, burung, dan monyet semakin menambah suasana alam yang kental.

Baca Juga: Ini Dia, 3 Tempat Wisata di Medan yang Gratis, Keindahan Alamnya Bikin Terpana

Kamu bisa berjalan melewati tempat yang sudah disediakan oleh pihak wisata Bukit Gundaling untuk menemukan beberapa tempat foto yang bagus. Tempat foto yang sudah disediakan seperti sepeda ontel, lambang cinta, patung, kuda dan delman. Bukit Gundaling ini juga salah satu tempat yang bisa untuk melihat matahari terbit dan tenggelam.

Alamat tempat wisata Bukt Gundaling ini berada di Jalan Letjen Jamin Ginting, Kecamatan Berastagi, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, tempat ini dibuka selama 24 jam. Harga tiket masuk mulai dari Rp10.000 rupiah.

3. Kebun Efi

Kebun Efi adalah deretan yang bisa kamu pilih untuk tempat wisata agrowisata. Tempat ini juga dikenal dengan Kebun Madu Efi. Di tempat wisata di Berastagi ini kamu bisa melakukan berbagai aktivitas seru. Muali dari menikmati panorama Gunung Sinabung, berfoto-foto, camping dan melihat peternakan lebah.

Baca Juga: 4 Tempat Wisata di Medan Paling Populer yang Ramai Dikunjungi Wisatawan Saat Liburan

Di Kebun Efi ini kamu juga bisa berjalan-jalan di taman bunga warna-warni. Untuk menuju tempat wisata ini kamu bisa menempuh perjalanan kurang lebih 35 kilometer dari Berastagi.

Halaman:

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x