Ternyata Tradisi Maulid di Indonesia Berbeda-Beda! Berikut 4 Tradisi Maulid dari Berbagai Daerah di Indonesia

- 17 Oktober 2023, 09:22 WIB
Ilustrasi Maulid/Freepick.Com/ @ freepik
Ilustrasi Maulid/Freepick.Com/ @ freepik /

JURNALACEH.COM - Maulid merupakan salah satu perayaan besar di agama Islam yang bertujuan untuk memperingati hari lahirnya Rasulullah Muhammad SAW. Maulid jatuh pada tanggal 12 Rabiul Awal pada penanggalan Hijriah.

Perayaan maulid biasanya dilakukan dengan membuat perayaan makan-makan, bershalawat, berzikir, bersedekah, baca Al-Quran dan melakukan ceramah keagamaan.

Baca Juga: Contoh Pidato Maulid Nabi Singkat untuk Anak SD Terbaru 2023 : Perayaan Kelahiran Nabi yang Penuh Kebahagiaan

Kegiatan maulid di tiap daerah di Indonesia tentunya memiliki tradisi yang berbeda-beda, berikut ini beberapa tradisi maulid di beberapa daerah di Indonesia.

1. Tradisi Meuripee di Aceh

Aceh adalah salah satu provinsi di Indonesia yang berlokasi di ujung paling barat pulau Sumatera. Provinsi ini juga dikenal dengan sebutan Serambi Mekah karena masih memiliki tradisi dan keagamaan yang kental.

Aceh memiliki tradisi Meuripee yang berbeda dengan daerah lainnya. Biasanya ketika Maulid telah tiba, masyarakat di Aceh akan patungan mengumpulkan uang dari tiap-tiap rumah dan membuat kenduri besar yang dihadiri oleh orang-orang di desa tersebut.

Perayaan Maulid biasa dimulai pada siang hari yang dimulai dengan zikir dan makan-makan, dan dilanjutkan dengan ceramah agama pada malam harinya.

Halaman:

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x