Wow! Ini dia 3 Tempat Makan di Tasikmalaya yang Enak Banget

- 9 Januari 2024, 11:27 WIB
Sumber: seafood /Unsplash
Sumber: seafood /Unsplash /

JURNALACEH.COM- Halo Sahabat kuliner, bagi kamu yang tinggal di Tasikmalaya, Jawa Barat, ada rekomendasi tempat makan ni yang pantang untuk kamu lewatkan. Apalagi bagi penyuka seafood dan juga ayam,

Jurnalaceh.com telah merangkum rekomendasi tempat makan ini untuk kamu, mau tau apa saja? Yuk simak ulasan selanjutnya!

1. Seafood dan Pecel Lele Rizqi Jaya

Restoran yang berlokasi di Jl. Ir. H. Djuanda, Cipedes, Tasikmalaya ini menjual ragam jenis makanan dan minuman berupa aneka olahan ayam, bebek, serta seafood yang sangat cocok dinikmati bersama keluarga ataupun teman.

Baca Juga: 3 Tempat Makan Enak di Pekanbaru Harga Terjangkau dan Bikin Kenyang, Cocok Buat Kuliner Bersama Keluarga

Dengan harga yang masih terjangkau, restoran ini memiliki banyak menu seperti Ayam Goreng Asem Manis, Ayam Goreng Saus Padang, Bebek Goreng Saus Tiram, Lele Goreng Kering Sambal, Kerapu Goreng Asem Manis, dan berbagai macam menu lainnya. Harganya berkisar Rp6000 hingga Rp100.000, kamu bisa membelinya melalui onlen atau datang lansung ke restoran tersebut ya! Dibuka mulai pukul 16:00 sampai pukul 23:59.

2. Nasi Goreng 3R Leuwimalang

Restoran ini menyediakan aneka nasi dan juga bakmie. Berlokasi di Jl Ranca Bango, Leuwimalang, Bungursari, Tasikmalaya, restoran ini di buka mulai pukul 17:00 sampai pukul 23:59. Dengan harga terjangkau, mulai dari Rp7000 hingga Rp18.000 kamu sudah bisa menikmati satu porsi nasi goreng di tempat ini.

Adapun menunya berupa Nasi Goreng Baso, Nasi Goreng Baso Telor, Nasi Goreng T.O, Mie Goreng Baso, Mie Rebus Baso Telor, Kwetiaw Goreng Baso Telor dan beragam macam menu lainnya.

Baca Juga: Ini Dia, 3 Tempat Makan Kuliner Kekinian di Bandung yang Enak dan Lezat, Favoritnya Kaum Hawa Banget

3. Brunei Chicken Rice Yaa Noor

Walaupun Nama tempat makan ini Brunei Chicken Rice Yaa Noor, tapi disini juga menjual aneka makanan Indonesia lho, jadi tak perlu khawatir jika berkunjung kemari.

Dengan harga yang sangat terjangkau, kamu bisa menikmati beragam macam makanan disini, mulai dari Soup Sezchuan Ayam, Ayam Penyet, Ayam Asam manis, Ikan Asam Manis, Capcay Ayam, Nasi Goreng Kampung, Mie Goreng Seafood, Roti John, Baso Tulang, Mie Ayam Baso Urat dan masih banyak menu lainnya, harganya mulai dari Rp7000 hingga Rp57000 saja. Jika kamu ingin mencoba makanan disini, kamu bisa memesan secara online atau bisa lansung datang ke Jl. Ir. H. Djuanda, Cipedes, Tasikmalaya dimana tempat makan ini berlokasi.

Halaman:

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah