Wow! 6 Olahan Mie dengan Rasa Otentik di Medan yang Wajib Kamu Coba, Salah Satunya Cocok untuk Sarapan

- 9 Juni 2024, 15:35 WIB
Ilustrasi mie/freepick.com/@freepik
Ilustrasi mie/freepick.com/@freepik /

Ada juga pilihan topping seperti bakso urat, bakso mercon, dan ceker. Selain mie, tersedia juga menu lain seperti dimsum, pangsit, dan sate taichan.

Untuk menghilangkan rasa pedas, kamu bisa mencoba susu ketan dengan aneka topping. Lokasinya ada di Jalan H.M Said nomor 23, Kecamatan Medan Perjuangan, Kota Medan.

3. Mie Gacoan

Restoran Mie Gacoan selalu ramai karena buka 24 jam. Mie Gacoan menjadi favorit banyak orang yang suka mie pedas, dengan harga yang relatif terjangkau. Gerai Mie Gacoan di Indonesia selalu ramai, dan mie ini sempat viral di media sosial.

Dengan konsep modern dan variasi menu mie yang beragam, harga mie di Mie Gacoan mulai dari Rp 10 ribuan.

Di Medan, gerai Mie Gacoan dapat ditemukan di beberapa lokasi seperti Jalan Dokter Mansyur, Jalan Mongonsidi, Jalan Karya, Jalan Sisingamangaraja, Jalan Pancing, Jalan A.H Nasution, Jalan Kapten Muslim, Jalan Marelan Raya, Jalan Gaperta, dan Jalan Denai.

4. Warmindo

Warmindo atau Warung Indomie adalah kuliner yang digemari oleh masyarakat yang ingin menikmati makanan lezat sambil nongkrong.

Di Kota Medan, beberapa warmindo populer di antaranya adalah Warkop Agam di Jalan Bukit Barisan, Warkop Agam di Jalan Karya, Warkop Putra Agam, Warmindo Adi Kuningan, Cafe Bang AM, dan Warkop Yusuf.

5. Mie Balap

Mie Balap adalah makanan yang terbuat dari mie yang populer di Kota Medan. Hampir di setiap sudut jalan kota Medan, mie balap bisa ditemukan sebagai menu sarapan.

Mie balap terdiri dari bihun dan kwetiaw yang digoreng dengan telur, sawi, bawang, dan daun bawang dalam porsi besar.

Mie balap juga diberi topping bakso ikan, daging ayam, atau seafood seperti udang dan cumi. Disebut Mie Balap karena cara memasaknya cepat seperti sedang balapan dan dalam jumlah besar.

Halaman:

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah