Terbaru! 4 Wisata Paling Eksotis di Aceh Besar, Dijamin Bikin Mata Segar

11 Februari 2023, 16:15 WIB
Dream Life Cafe & Resto/Aceh Besar/Febri Nahla /

JURNALACEH.COM– Kabupaten Aceh Besar terkenal dengan pantai-pantai cantiknya yang sangat memanjakan mata. Namun tak hanya pantai, Kabupaten yang berada barat Provinsi Aceh ini, juga menyimpan segudang tempat wisata lain dengan view yang sangat cantik dan natural seperti gunung, bukit, hingga sungai.

Karena potensi wisatanya yang sangat bagus, berbagai tempat wisata baru juga menjamur di kabupaten ini yang kemudian menjadi destinasi wisata baru untuk warga Banda Aceh dan Aceh besar. 

Nah, bagi kamu yang penasaran, berikut ulasan mengenai wisata baru paling eksotis di Aceh Besar yang sayang jika kamu lewatkan, diantaranya:

Baca Juga: Ini Dia! Rekomendasi Wisata Bahari Indonesia yang Populer

1. Bukit Bintang Resto & Villa

Objek wisata yang baru beroperasi pada tahun 2022 ini, menawarkan berbagai aktivitas  seru yang bisa kamu lakukan bersama keluarga atau teman, mulai dari kolam renang, seluncuran warna-warni, hingga spot foto berupa balon udara besar yang berada tak  jauh dari area kolam.

 Tak hanya itu, di tempat wisata yang berada di kawasan radar Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Aceh ini juga terdapat beberapa penginapan dengan desain yang sangat unik yang bisa kamu jadikan tempat menginap dan menikmati keindahan malam di bukit yang berada di kawasan Blang Bintang Aceh Besar ini. 

Lokasi: Jl. Bandara SIM, Blang Bintang, Aceh Besar. 

2. Dream Life Cafe and Resto

 Dream Life Cafe and Resto merupakan salah satu tempat wisata tepi laut di Aceh Besar yang memberikan suasana asri dan nyaman.

Baca Juga: Terbaru! Ini Dia 3 Rekomendasi Wisata Banda Aceh yang Hits dan Kece Badai Tahun 2023 

Cafe yang yang satu ini mengusung konsep ala-ala Bali dengan berbagai pernak-pernik unik serta langit-langit atapnya yang dihiasi berbagai lampu juga tali-tali yang diikat seperti jaring terlihat sangat estetik.

Yang lebih menariknya lagi, semua furniture yang ada di Cafe ini, kebanyakan menggunakan bahan dasar kayu, ditambah dengan kursi-kursi yang tertata rapi juga banta-bantal berwarna putih yang membuat tempat ini sangat menarik. 

Lokasi: Gp. Moen Ikeun, Lhoknga, Aceh Besar.

Baca Juga: Wisata Ubud Bali Paling Top 2023, Tempat Healing Bareng Bestie yang Penuh Sensasi 

3. Lhok Gaca

Terkenal berkat platform Video “Tiktok”, objek wisata satu ini menawarkan pemandangan yang sangat  asri. Perpaduan warna hijau air sungai dan tebing batu tinggi di sampingnya, membuat siapa saja yang mengunjungi tempat wisata yang satu ini pasti akan terkagum-kagum.

Karena  tergolong masih sangat baru, kamu tidak akan menemukan fasilitas apapun di objek wisata ini. Namun, jika kamu ingin berswafoto, di lokasi wisata Lhok Gaca, terdapat sebuah sampan, dimana kamu hanya perlu membayar Rp 20.000 per orang untuk menaiki sampan tersebut. Biaya tersebut sudah termasuk dengan pemandu dan juga jasa foto. 

 

Lokasi: Jl. Banda Aceh - Meulaboh, Lamseunia, Kec. Leupung, Aceh Besar.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Destinasi Wisata Bulan Madu di Aceh yang Romantis dan Nyaman 

4. Terrace Laguna

Cafe yang mengusung konsep kekinian dan berada di pinggir muara pantai Lhoknga ini menawarkan kenyamanan, serta keindahan yang luar biasa.

Dicafe ini, kamu bisa menikmati senja sambil bermain kayak juga menikmati berbagai menu makanan serta minuman ala western yang sangat memanjakan lidah.

Gaya interior cafe yang modern dan kekinian juga sangat pas dijadikan sebagai spot berswafoto, bahkan tak jarang para pengantin melakukan foto prewedding di tempat ini.

Lokasi: Jl. Banda Aceh – Meulaboh, Mon Ikeun, Lhoknga, Aceh Besar. 

Itulah ulasan mengenai tempat wisata terbaru di Aceh Besar yang wajib kamu kunjungi ketika bertandang ke negeri Serambi Mekah ini. Semoga bisa menambah referensi wisata kamu saat berkunjung ke Aceh. Selamat berwisata! *** 

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

Editor: Farhan Nurhadi

Tags

Terkini

Terpopuler