20 Tahun Jadi Sengketa, KPK Dorong Aceh Timur Serahkan 13 Aset ke Langsa

- 17 Juni 2021, 23:29 WIB
Pertemuan tim KPK dan Pemerintah Kota Langsa.
Pertemuan tim KPK dan Pemerintah Kota Langsa. /Dokumentasi Humas Pemerintah Kota Langsa/

Capaian MCP keseluruhan wilayah Aceh tahun 2020 adalah 50 persen, angka ini lebih tinggi sedikit dari capaian tahun 2019 yaitu 46 persen. Sedangkan capaian MCP Kota Langsa tahun 2020 yaitu 62 persen. Capaian-capaian tersebut masih di bawah rata-rata Nasional yaitu 64 persen.

KPK berharap pemda meningkatkan kolaborasi dan komunikasi antar OPD, Inspektorat, Sekda atas supervisi kepala daerah masing-masing. Hal ini penting dilakukan untuk perbaikan sistem tata kelola pemda dan pola kerja pemda. Hasil kolaborasi dan komunikasi yang dibangun tersebut akan semakin efektif dengan supervisi melekat dan komitmen terhadap pelaksanaan tiap indikator keberhasilan program dari pimpinan.

Baca Juga: Wali Kota Langsa Imbau Imam Masjid Bacakan Qunut Nazilah untuk Muslim Palestina

Dalam rangkaian kegiatan selama 14 – 17 Juni 2021, KPK juga melakukan monitoring dan evaluasi (monev) program pencegahan dengan Pemkab Aceh Tamiang, Pemkab Aceh Utara, Pemkot Langsa. Selain itu, juga dilakukan sosialisasi program pencegahan korupsi kepada DPRK Aceh Tamiang, DPRK Aceh Utara dan DPRK Aceh Timur.***

Halaman:

Editor: Fauji Yudha


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x