Super Air Jet Buka Rute ke Aceh, Kadisbudpar Harapkan Promosi Budaya dan Wisata

- 15 Juni 2024, 10:17 WIB
Super Air Jet resmi membuat penerbangan Banda Aceh - Jakarta / Disbudpar Aceh
Super Air Jet resmi membuat penerbangan Banda Aceh - Jakarta / Disbudpar Aceh /

JURNALACEH.COM - Super Air Jet resmi membuka rute penerbangan Jakarta-Aceh. Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan promosi pariwisata di daerah paling ujung barat Indonesia.

Penerbangan perdana dilakukan pada Jumat, 14 Juni 2024, menuju Bandara Sultan Iskandar Muda, Blang Bintang, Aceh Besar.

Maskapai ini akan melayani penerbangan harian dengan jadwal Jakarta-Aceh pukul 10.55 WIB dan Aceh-Jakarta pukul 14.20 WIB.

"Kami sangat berharap Super Air Jet bisa menjalin kerjasama dalam memperkuat promosi pariwisata dan budaya Aceh kepada masyarakat luas. Apalagi, Super Air Jet berada di bawah grup penerbangan besar," kata Pj Sekda Aceh, Azwardi, membacakan sambutan Pj Gubernur Bustami.

Azwardi juga berharap kehadiran maskapai ini bisa menggerakkan perekonomian, terutama selama PON XXI pada September mendatang, di mana ribuan tamu akan hadir menyaksikan event olahraga terbesar di Indonesia.

Selain untuk berkompetisi dan menyaksikan pertandingan, mereka juga akan menikmati keindahan wisata Aceh. Peluang ini tidak bisa dilewatkan begitu saja.

"Kami berharap Super Air Jet turut menyukseskan PON, sehingga Aceh bisa tampil sebagai tuan rumah yang baik dan mendukung kemeriahan kompetisi olahraga di negeri kita," ujar Azwardi.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Kadisbudpar) Aceh, Almuniza Kamal, juga berharap dengan adanya rute baru ini, wisatawan akan lebih mudah melancong ke Aceh.

Saat ini, banyak pilihan maskapai yang melayani penerbangan dari Jakarta, Medan, dan Malaysia. Almuniza menyebut destinasi wisata di Aceh siap menyambut wisatawan, terutama saat PON. Disbudpar Aceh akan berkolaborasi dengan pelaku wisata, termasuk pengusaha perhotelan.

Halaman:

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah