Ini Lho, 3 Tempat Wisata di Bogor yang Lagi Hits Banget, Paling Cocok Dikunjungi Bareng Bestie

3 April 2023, 10:23 WIB
Damar Langit Puncak /Instagram/@damarlangitresort /

JURNALACEH.COM– Berbicara tentang tempat wisata di Bogor memang tidak akan ada habisnya. Kota hujan ini menyimpan segudang keindahan yang sayang jika dilewatkan begitu saja.

Meski terkenal dengan kawasan Puncaknya, namun Bogor memiliki pilihan tempat wisata lainnya yang tak kalah menakjubkan. 

Nah, buat kamu yang berencana mengunjungi Bogor, berikut beberapa rekomendasi tempat wisata di Bogor yang lagi hits dan wajib banget kamu kunjungi.

Baca Juga: Terbru! 3 Tempat Wisata di Banyuwangi, Sangat Cocok untuk Healing

1. Highland Park Resort

Tempat wisata yang berada di Curug Nangka, Kp. Sinarwangi, Tamansari ini merupakan salah satu tempat wisata yang wajib banget kamu kunjungi.

Di Highland Park Resort kamu akan disuguhkan dengan glamping atau berkemah ala hotel berbintang dengan fasilitas yang sangat lengkap.

Konsep kemah mewah seperti ini sedang marak di Indonesia dan cukup digemari oleh kalangan muda.

Baca Juga: Top 3, Wisata Ungaran Semarang yang Lagi Hits dan Paling Populer, Wajib Banget Anda Kunjungi 

Disini kamu bisa menikmati berkemah di tenda-tenda ala mongolia dengan fasilitas yang super lengkap dan berbagai wahana permainan, mulai dari kolam renang, perosotan, karaoke, foot reflexology, futsal hingga flying fox.

Untuk tarif permalamnya dibanderol mulai dari Rp 1.500.000 saja. 

2. Damar Langit Puncak

Tempat wisata yang berada di Batu Sapi, Batu Layang, Kec. Cisarua, Bogor ini merupakan salah satu tempat wisata yang wajib banget kamu kunjungi.

Baca Juga: Top, 3 Tempat Wisata Tawangmangu yang Lagi Hits, Cocok untuk Semua Kalangan

Resort yang berada di Kawasan Puncak ini memiliki pemandangan indah yang sangat mempesona, dengan panorama Gunung Salak dan Gunung Gede Pangrango serta area persawahan yang mengelilinginya menjadikan tempat ini terlihat sangat mempesona. 

Disini kamu bisa hunting  food sambil berburu foto yang instagramable lho. Menu makanan yang disuguhkan juga cukup bervariasi, mulai dari taliwang, roti john, beef salad, seafood tom yam, dan berbagai menu makanan lainnya.

3. Pondok Rasamala 

Pondok Rasamala merupakan tempat wisata modern yang dipadu dengan suasana alam yang asri dan memberikan sensasi yang sangat berbeda.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Tempat Wisata di Semarang dengan Pemandangan Alam yang Cantik 

Disini, kamu bisa camping di alam terbuka dengan fasilitas yang cukup lengkap, mulai dari kamar mandi, restoran, cafe, outbound ground, hingga berbagai spot foto instagenic. 

Karena letaknya yang berada di tengah hutan pinus, udara yang ada di sekitar Pondok Rasamala juga terasa sangat segar.*** 

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

Editor: Farhan Nurhadi

Tags

Terkini

Terpopuler