3 Tempat Wisata Subang Terpopuler dan Hits, Pas Buat Liburan Keluarga

9 April 2023, 13:34 WIB
Kastil di Florawisata D’Castello Subang /Foto: Penterest

JURNALACEH.COM- Subang adalah sebuah kota di Provinsi Jawa Barat yang memiliki banyak tempat wisata, terlebih lagi destinasi wisata tersebut sangat pas untuk liburan bersama keluarga.

Tidak hanya terkenal dengan tempat wisata, Subang juga dikenal dengan sektor ekonomi pertanian dan industri pengolahan yang cukup maju. Selain itu, Subang juga terkenal dengan kerajinan tangan seperti batik dan ukiran kayu yang berkualitas tinggi.

Rekomendasi Tempat Wisata Hits di Subang

Bagi anda yang ingin berlibur bersama keluarga, Subang bisa menjadi sala satu tujuan wisata yang dapat anda kunjungi, karena Subang memiliki banyak destinasi wisata yang cocok utnuk liburan keluarga. Berikut tim JurnalAceh.com telah membantu merangkum 3 tempat wisata yang hits dan populer.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Kolam Renang Trawas Paling Hits untuk Liburan Keluarga Menarik, Yuk Intip Keseruannya!

1. Florawisata D’Castello

Florawisata D'Castello adalah sebuah kebun bunga yang menawarkan berbagai jenis bunga, taman, dan tempat rekreasi keluarga di Subang. Selain menikmati keindahan bunga-bunga yang tumbuh di kebun tersebut.

Selanjutnya, pengunjung juga dapat menikmati wahana permainan anak, area piknik, serta fasilitas pendukung lainnya. Tempat ini cocok untuk dikunjungi bersama keluarga yang ingin bersantai dan menikmati suasana yang indah.

Selain itu, daya tarik Florawisata D’Castello adalah kastil yang memiliki tekstur paduan arsitektur antara Belanda dan Turki yang berdiri ditengah-tengah taman bunga.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Jakarta Terpopuler Tahun 2023 yang Wajib Anda Kunjungi, Ada Wisata Sejarahnya Juga Lho!

Tempat wisata ini juga memiliki wahana permainan untuk anakj-anak, seperti playground, istana balon, dan lain sebagainya. Hal inilah yang membuat tempat wisata ini sangat pas untuk lbiran keluarga, terlebih yang sudah atau masih memiliki anak kecil.

Bagi kamu yang tertarik berlibur kesini, ingat alamatnya yang berada di Jalan Palasari Dua-babakan, Gn. No. 16, Kec. Ciater, Kab. Subang.

2. Gunung Tangkuban Perahu

Taman Wisiata Alam Gunung Tangkuban Perahu sebenarnya secara administratif berada di dua wilayah kabupaten, yaitu Kabupaten Subang dan Kabupaten Bandung Barat. Selain itu, gunung ini merupakan salah satu destinasi wiasat ikonik yang berada di Jawa barat.

Jika kamu mengunjungi Tempat Wisata Alam ini, ada beberapa tempat yang harus kamu kunjungi, seperti Kawah Ratu, Kowah Domas, Ciater Hot Spring, Tangkuban Perahu Natural Park, dan banyak tempat lainnya. Karena tempat ini merupakan daya tarik dari Gunung Tangkuban Perahu.

Baca Juga: Top 3 Destinasi Wisata di Solo yang Lagi Hits Tahun 2023, Ada Jembatan Kaca Juga Lho!

Gunung Tangkuban Perahu sangat cocok dijadikan tujuan wisata bersama keluarga, karena pemandangan alamnya yang memukau dan bisa membuat anak-anak lebih dekat dengan alam.

Selain itu, kamu dan keluarga juga dapat menikmati outbond, berburu foto dengan spot yang instagramable, melihat flora dan fauna endemik, dan banyak kegiatan lainnya.

3. Wisata Balon Udara Subang

Ingin menikmati kkeindahan Gunung Tangkuban Perahu dari udara? Tidak perlu khawatir, karena di Subang, tepatnya di Sari Ater Hotels and Resotr yang berada di jalan Raya Sari Ater Palasari, Kec. Ciater, Subang.

Disini kamu dapat menyewa untuk merasakan naik balon udara sembari menikmati keindahan Gunung Tangkuban Perahu dari udara. Jika kamu ingin merasakan sensasi ini, maka kamu harus memperhatikan waktu operasional Balon Udara, karena demi keamanan, waktu operasional balo udara hanya beberapa jam, yakni dari pukul 6.00 - 9.00 WIB.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Malang Terbaru yang Harus Kamu Tau di Tahun 2023, Destinasinya Ciamik Banget Bikin Kamu Greget

Untuk tarif sendiri, lumayan mahal, yakni Rp450.000 pper satu orang selama 15 menit. Namun ada juga paket khusus untuk dua orang yaitu Rp800.000. Selain itu juga ada paket spesial untuk keluarga, yaitu Rp1.2 juta yang termasuk 2 orang dewasa dab 2 orang anak yang berusia dibawah 17 tahun.

Perlu dicatat, balon udara Subang sudah memiliki lisensi dan sudah sesuai prosedur operasional standar (SOP) sehingga penumppang tidak perlu khawatir tentang keamanan. ***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

Editor: Fachrulrazi

Tags

Terkini

Terpopuler