Ini Dia, Destinasi Wisata Malam Palembang Paling Diincar Wisatawan, Tidak Pernah Sepi dan Penuh Pesona

12 April 2023, 20:21 WIB
Jembatan Ampera/IG/@the1o1palembang /

JURNALACEH.COM - Detinasi Wisata Malam Palembang memang tidak perlu diragukan lagi keeksotisannya dan pesona yang buat kamu tidak dapat mengedipkan mata. Seperti yang kita ketahui bahwa Palembang merupakan ibu kota Provinsi Sumatera Selatan yang terkenal dengan kuliner empek-empek dan Jambatan Ampera sebagan ikon provinsi ini.

Berlibur ke Palembang atau menghabiskan weekend bersama orang-orang terdekat di Palembang adalah pilihan terbaik. Bukan hanya bisa berwisata pada pagi sampai sore hari saja namun Palembang juga hadir dengan berbagai destinasi wisata malam yang tidak kalah indah.

Berikut rekomendasi wisata malam Palembang yang buat kamu pangling versi tim JurnalAceh.com yang wajib kamu datangi.

Baca Juga: Yuk Simak! Ini Dia 5 Arti Mimpi Melihat Jam, Salah Satu Mengandung Makna Baik

1. Jembatan Ampera

Salah satu wisata malam Palembang yang tidak pernah sepi dan merupakan ikon Kota Palembang yang sudah melekat dan dikenak luas adalah Jembatan Ampera. Jembatan Ampera telah menjadi salah satu wisata malam yang populer di Palembang bahkan berlibur ke Palembang akan terasa ada yang kurang jika belum menginjakkan kaki ke tempat wisata yang satu ini.

Pada malam hari kamu akan melihat betapa megahnya Jembatan yang mempunyai panjang 1 km ini. Berdiri di atas sungai Musi yang menambah keeksotisan tempat ini tidak ada habisnya bahkan berbagai spot foto bisa dengan mudah kamu dapatkan.

Lokasinya berada di Jalan Lintas Sumatera, 9 Ulu, Seberang Ulu I, Kota Palembang, Sumatera Selatan. Tempat ini juga buka 24 jam jadi kamu bebas berkunjung kapan saja yang kamu inginkan bahkan tempat ini juga gratis.

Baca Juga: Rekomendasi 4 Kuliner Malam di Purworejo Paling Enak, Siap Bikin Perut Kenyang

2. Kambang Iwak

Tempat wisata malam Palembang yang kedua ini juga tidak kalah populer yaitu Kambang Iwak. Kambang Iwak merupakan sebuah wisata malam yang menyuguhkan pemandangan indah taman pada malam hari.

Taman ini sudah ada sejak lama sekitar tahun 1900-an dan dari sejarahanya bahwa dulu taman ini dibangun untuk keturuan Belanda. Lokasi Kambang Iwak berada di Jalan Tasik, Talang Semut, Kecamatan Bukit Kecil, Kota Palembang, Sumatera Selatan. Untuk jadwal buka lokasi wisata ini di mulai dari pukul 08.00-20.00 WIB setiap hari.

Berkunjung ke Kambang Iwan kamu juga bisa menyaksikan indahnya danau dan kamu juga bisa melakukan berbagai aktivitas seperti olahraga dan banyak lagi lainnya. Tempat ini juga sangat recommended untuk kamu dan sikecil karena punya berbagai aktivitas bermain anak.

Baca Juga: Yuk Simak! Ini Cara Penjelasan KUR BSI dan Proses Pencairannya

3. Jakabaring Sport City

Nah, tempat wisata malam Palembang yang ketiga ini juga sangat penasaran untuk dikunjungi. Dikenal dengan naman Jakabaring Sport City, sebuah tempat wisata yang sering digunakan untuk tempat olaraga.

Ada sebuah danau di lokasi ini yang membuat kamu semakin betah pada malam hari sembari ditemani angina sepoi-sepoi. Kamu bisa menemukan lokasi wisata ini di daerah 15 Ulu, Seberang Ulu I, Palembang, Sumatera Selatan.

Tempat ini buka mulai pukul 06.00-21.00 WIB setiap hari dan pastinya untuk memasuki tempat ini gratis. Tempat ini juga menjadi pilihan terbaik ketika akhir pekan tiba, sejenak mengahbiskan momen weekend bersama yang tersayang di Jakabaring Sport City.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

 

Editor: Fauzi Jurnal Aceh

Tags

Terkini

Terpopuler