Top 4 Tempat Wisata Alam di Bandung Wajib Dikunjungi, Bikin Fresh Fikiran dan Hilang Kepenatan

23 Mei 2023, 11:53 WIB
Sanghyang Heuleut/Instagram/@bandung.banget /

JURNALACEH.COM- Berlibur ke Bandung memang memiliki rasa berbeda tersendiri apalagi menjelajahi berbagai tempat wisata yang terbilang sangat banyak di kota berjuluk bandung lautan api ini.

Dari sekian banyak pilihan kunjungan, tempat wisata mana saja yang pernah kamu kunjungi ketika berada si ibukota Jawa Barat ini, tentunya semua tempat tersebut memiliki kesan yang begitu kuat.

Wisata alam Bandung menjadi salah satu tujuan banyak pengunjung baik dari wisatawan lokal maupun mancanegara. Hal ini tidak lain karena panorama alam yang disuguhkan mampu mencuri perhatian banyak peminat wisata. Berkaitan dengan hal tersebut, berikut JurnalAceh.com merangkum beberapa wisata alam Bandung yang wajib kamu kunjungi.

Baca Juga: Ini Dia, 3 Rekomendasi Tempat Wisata di Boyolali yang Paling Kekinian dan Populer, Pemandangan Alamnya Memukau

1. Sanghyang Heuleut

Sanghyang Heuleut merupakan salah satu wisata alam di Bandung yang menyuguhkan pemandangan alam indah dengan danau yang bernuansa kehijauan serta dihiasi dengan tebing pada pada setiap sisi yang menambah estetika keindahan.

Danau ini pada awalnya berasal dari letusan gunung metapi pada zaman purba pada masa yang lalu. Bagi anda yang sedang berada di kota Bandung dan sedang mencari destinasi wisata yang dapat menjernihkan ulang fikiran maka tempat ini sangat cocok untuk anda kunjungi.

Anda hanya perlu mengeluarkan Rp10.000 untuk menikmati keindahan alam di tempat ini yang beralamatkan di Rajamandala Kulon, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat.

Baca Juga: Rekomendasi 3 Tempat Wisata Kuliner di Surabaya Enak dan Lezat Serta Murah

2. Tangkuban Perahu

Tangkuban Perahu merupakan salah satu gunung di Bandung yang sudah menjadi destinasi wisata. Tempat wisata yang satu ini dari dulu memang sudah sangat dikenal di tengah-tengah masyarakat karena legenda Sangkuriangnya.

Bagi anda yang ingin menghabiskan waktu dengan tujuan refreshing fikiran, maka anda dapat dapat mengunjungi tempat ini untuk menikmati keindahan alam yang sangat indah dan mengagumkan.

Pesona keindahan gunung Tangkuban Perahu sangat mencuri perhatian para wisatawan dengan kawahnya yang berwarna. Untuk mencapai lokasi ini, anda perlu menempuh perjalanan selama ± 30 menit dari pusat kota Bandung.

Baca Juga: Ini Lho 4 Wisata Kuliner Bogor yang Wajib Kamu Cicipi, Dijamin Bikin Ketagihan!

Bagi anda yang hendak mengunjungi tempat wisata ini cukup mengeluarkan uang Rp20.000. Kemudian anda dapat langsung ke lokasi yang beralamatkan di Kelurahan Cikahuripan, Kec. Lembang, Kab. Bandung Barat.

3. Sendang Geulis Kehirupan

Sendang Geulia Kehirupan merupakan salah satu destinasi wisata yang bernuansa alam yang terdapat di Bandung. Tempat wisata ini berdasarkan namanya mempunyai makn danau si tengah pegunungan.

Dari arti namanya saja kita sudah dapat mengetahui kalau wisata yang satu ini bernuansa air danau yang terletak di tengah-tengah pegunungan dan memberikan kehidupan.

Baca Juga: Top! 5 Tempat Wisata di Probolinggo Terbaru 2023 yang Indah dan Keren, Wajib Kamu Kunjungi

Destinasi wisata yang terletak di Cikalong Wetan tersebut memiliki air yang sangat jernih dan dipercaya dapat membuat kulit seorang perempuan bertambah lebih mulus dan cantik setelah berendam di kolam ini.

Bagi anda yang sedang berada di kota Bandung dan sedang mencari tempat wisata yang bernuansakan alam maka destinasi yang satu ini menjadi pilihan anda. Anda hanya cukup merogoh kocek Rp10.000. Dan tempat ini beralamat di Ganjarsari, Kecamatan Cikalong Wetan, Kabupaten Bandung Barat.

4. Bukit Jamur Rancabolang

Bukit Jamur Rancabolang saat ini merupakan tempat wisata yang memiliki keunikan dengan pohon cemara yang berukuran kecil yang berlokasi di perbukitan. Pada awalnya tempat ini termasuk bagian dari sebuah taman yang terdapat di sekitaran kantoe Perkebunan PTPN VIII Rancabolang, Ciwidey Bandung.

Baca Juga: Terfavorit 2023! 4 Tempat Wisata Menarik di Klaten yang Selalu Ramai Wisatawan, Yuk Kunjungi

Tempat ini sangat cocok untuk anda kunjungi bersama teman dan kolega untuk menikmati keindahan alam yang disuguhkan. Untuk masuk ke tempat wisata yang satu ini anda hanya perlu mengeluarkan duit senilai Rp5.000. Adapun tempat ini berlokasi di Desa Sugihmukti, Kec. Pasirjambu, Bandung.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

Editor: Farhan Nurhadi

Tags

Terkini

Terpopuler