Ini Dia, 3 Tempat Wisata Terpopuler di Surabaya, Paling Cocok Quality Time Bersama Keluarga

26 Mei 2023, 11:05 WIB
Monumen Kapal Selam/Instagram/@monkaselsurabaya/ /

JURNALACEH.COM- Mengunjungi tempat wisata terpopuler di Surabaya bersama dengan keluarga merupakan pilihan yang sangat tepat, karena objek tersebut paling cocok quality time bersama siapa saja.

Jalan-jalan bersama keluarga hal yang paling menyenangkan dan ditunggu-tunggu, terlebih di saat liburan akhir pekan maupun di hari liburan lainnya.

Kota Surabaya adalah Ibu Kota provinsi Jawa Timur, di mana Kota ini juga dikenal sebagai Kota Pahlawan, tempat wisatanya yang memiliki daya tarik tersendiri dan tak kalah dari objek wisata di daerah lain.

Baca Juga: Ini Dia, 3 Rekomendasi Tempat Wisata di Jombang yang Lagi Populer dan Kekinian

Nah, jika Anda dan keluarga tertarik mengunjungi destinasi wisata Surabaya. Simak di artikel ini hingga akhir, semoga menjadi referensi saat hari libur Anda tiba.

1. Monumen Kapal Selam

Pertama Monumen Kapal Selam tempat ini sangat cocok quality time bersama keluarga Anda. Di mana Anda dapat mengetahui bahwa Indonesia mempunyai wilayah maritim yang luas dan hebat.

Perlu diketahui Monumen Kapal Selam di Surabaya ini merupakan monumen terbesar di Asia. Yang telah di sediakan wahana air seperti kolam dangkal paling cocok untuk anak-anak.

Baca Juga: Top, 3 Tempat Wisata di Semarang yang Lagi Hits, Pas Buat Mengisi Waktu Liburmu

Tak hanya menilik sejarah-nya saja di Monumen Kapal Selam, hingga Anda dan keluarga dapat menyaksikan atraksi Reog Ponorogo yang ditampikan setiap hari Sabtu dan Minggu.

Kemudian menikmati keindahan alam di sungai kalimas dengan menggunakan perahu motor yang mengasyikkan bersama dengan keluarga tercinta.

Lokasinya berada di Jalan Pemuda No.39, Embong Kaliasin, Genteng, Surabaya , Jawa Timur. Jam operasional dapat dikunjungi mulai dari pukul 08.00 hingga 21.00 WIB.

Baca Juga: Top, 3 Tempat Wisata di Semarang yang Lagi Hits, Pas Buat Mengisi Waktu Liburmu

Harga tiket masuk sangat terjangkau, Anda hanya perlu mengeluarkan biaya sebesar Rp15.000 rupiah saja.

2. Taman Bungkul

Liburan bersama keluarga di Taman Bungkul pilihan paling tepat, karena menawarkan beragam fasilitas mulai dari taman bermain untuk anak-anak, perpustakaan, panggung seni, dan lain-lain.

Suasana alamnya sangat nyaman dan tenang yang dikelilingi pepohonan hijau dan rindang sehingga perjalanan liburan Anda dan keluarga dapat dimanjakan.

Baca Juga: 5 Wisata Kuliner di Pasar Gede Tangerang yang Paling Mantap dan Bikin Nagih, Dijamin Balik Lagi!

Taman Bungkul mengusung konsep ruang terbuka sehingga paling cocok quality time bersama dengan  keluarga atau orang tersayang.

Lokasi berada di Jalan Raya Darmo, Kelurahan Darmo, Kecamatan Wonokromo, Kota Surabaya. Jam operasional dibuka 24 Jam, Harga tiket masuk tidak dipungut biaya sepersenpun alias gratis.

3. Taman Apsari

Yang terakhir Taman Apsari memiliki area jogging, monumen sejarah perjuangan Gubernur pertama Jawa Timur di era Tahun 1946-1948.

Baca Juga: Ini Dia 2 Destinasi Wisata Malam Terpopuler di Makassar yang Wajib Dikunjungi, Yakin Mau Skip?

Nah, objek wisata di Surabaya yang satu ini tak pernah sepi dari pengunjung baik akhir pekan maupun hari libur lainnya. Taman Apsari merupakan taman peninggalan Belanda.

Selain sejarah, di Taman Apsari juga terdapat taman-taman bunga cantik dan menarik dan dilengkapi dengan berbagai fasilitas terbilang cukup memadai seperti warung makan, taman bermain dan masih banyak yang lainnya.

Lokasi berada di Jalan Taman Apsari No.63, Embong Kaliasin, Kecamatan Genteng, Surabaya, Jawa. Jam operasionla dibuka 24 Jam. Harga tiket masuk gratis.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

Editor: Farhan Nurhadi

Tags

Terkini

Terpopuler