Kisah Nabi Yusuf Saat Dibuang ke Sumur oleh Saudara-saudaranya

- 7 November 2022, 22:11 WIB
Ilustrasi
Ilustrasi /Unsplash.com/@adliwahid

JURNALACEH.COM- Nabi Yusuf  As. merupakan anak Nabi Ya'qub As. yang berasal dari kaum Bani Israil. Ujian demi ujian harus dihadapi oleh Nabi Yusuf AS tak terkecuali datang dari saudara- saudaranya sendiri yang iri karena mendapatkan perhatian lebih dari sang ayah, Nabi Yaqub AS.

Nabi Yusuf As. merupakan putra urutan ke tujuh dari dua belas putra puteri Nabi Ya'qub. Dalam Al-Quran surat Yusuf ayat 8 - 22, dijelaskan bahwa ujian yang dihadapi oleh Nabi Yusuf bermula dari sifat iri para saudaranya yang merasa sang ayah telah berperilaku tidak adil dengan memberi perhatian lebih kepada Nabi Yusuf.

Selain itu, Nabi Yusuf juga dianugrahi wajah yang sangat tampan oleh Allah SWT yang bisa membuat para wanita terpesona kepadanya.

Baca Juga: Kisah Nabi yang Tak Marah Saat Dicaci Oleh Pengemis Buta

Alkisah, suatu hari saat para saudara Nabi Yusuf sedang berkumpul berkumpul bersama, kecuali Bunyamin, mereka membicarakan sikap tidak adil sang ayah. Mereka bersepakat untuk menyingkirkan Nabi Yusuf.

Mereka menganggap bahwa Nabi Yakub telah berperilaku tidak adil dengan menjadikan Nabi Yusuf sebagai anak kesayangannya sebagaimana tercantum dalam surat Yusuf ayat 8.

Artinya: “(Yaitu) ketika mereka berkata:

"Sesungguhnya Yusuf dan saudara kandungnya (Bunyamin) lebih dicintai oleh ayah kita dari pada kita sendiri, padahal kita (ini) adalah satu golongan (yang kuat). Sesungguhnya ayah kita adalah dalam kekeliruan yang nyata.” (QS. Yusuf : 8).

Baca Juga: Apakah TV Digital Pakai Internet? Simak Penjelasannya Berikut

Sulistyawati Khairu dalam bukunya “Takdir dan Mukjizat Manusia Tertampan Yusuf Alaihi Salam” menjelaskan, para saudara Nabi Yusuf bersepakat untuk membawa beliau ke sebuah sumur yang sering dilewati oleh para musafir.

Halaman:

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x