Wajib Diketahui! Akidah Tauhid Sebagai Ajaran Mengenal Tuhan

- 11 November 2022, 22:29 WIB
Ilustrasi/akidah tauhid
Ilustrasi/akidah tauhid /Pixabay/Fuzz/

JURNALACEH.COM- Dikutip dari Buku berjudul Pengantar Tauhid yang ditulis oleh Teungku Muhammad Ali Muda, dijelaskan bahwa Akidah bermakna keyakinan dan tauhid bermakna keesaan.

Dalam kalimat Syahadatain terkandung berbagai keyakinan tentang keesaan Allah SWT. yang disebut dengan akidah tauhid. Kalimat Syahadatain yang bermakna, "Aku Bersaksi Bahwa Tiada Tuhan Selain Allah dan Aku Bersaksi Bahwa Nabi Muhammad adalah Utusan Allah."

Semua akidah tauhid terkandung didalam kalimat Syahadatain tersebut. Yaitu syahadat ketuhanan dan syahadat kerasulan.

Baca Juga: Sejarah Asal Usul Perayaan Hari Ayah Nasional

Syahadat ketuhanan mengandung sebanyak 50 akidah tauhid, sedangkan syahadat kerasulan mengandung sebanyak 10 akidah tauhid dan jumlahnya 60 akidah.

Berbicara tentang akidah tauhid, manusia terlalu lalai dengan kesibukan dunia, banyak manusia yang tidak menyadari bahwa akidah tauhid wajib diketahui secara merinci.

Manusia akan terus berada dalam kemaksiatan selama ia tidak mengetahui akidah tauhid.

Baca Juga: Ini Alasan Kamu Harus Nonton Black Panther: Wakanda Forever

Allaahu SWT telah memberikan manusia banyak kenikmatan, bukan tanpa alasan. Allah SWT menguni hambanya baik dalam musibah, maupun dalam bahagia. Musibah diberikan, apakah manusia akan sabar dan tetap taat kepada Allah SWT.

Sedangkan kebahagiaan dan kenikmatan, Allah ujikan apakah manusia ingat kepada Allah SWT Sang Maha Pemberi Rezeki.

Namun sangat banyak kita temui, manusia akhir zaman yang sibuk dengan urusan dunia, Hubbuddunya atau cinta dunia, menguataman dunia dari pada akhirat.

Baca Juga: Bagaimana Cara Cek Antena TV Digital? Simak Langkah Berikut

Begitu dunia membuat manusia terpesona dan lalai, sehingga lupa bahwa akhirat adalah alam yang kekal abadi selamanya.

Dunia hanyalah panggung sandiwara, sebuah jalan setapak tempat dimana manusia mencari dan mengumpulkan bekal untuk berangkat menuju rumah terakhir yaitu akhirat.

Manusia terus saja lalai dan lupa untuk beribadah kepada Allah SWT. Bahkan disaat-saat panggilan adzan berkumandang, manusia serasa enggan untuk memenuhi panggilan itu.

Hal ini terjadi, sebab banyak manusia yang tidak mengenal Tuhannya, tidak ingin mempelajari ilmu agama, merasa sudah pintar dan sudah bisa akan segala, mereka seakan lupa bahwa Allah SWT. adalah pemberi segala apa yang mereka minta.

Baca Juga: Ini Alasan Kamu Harus Nonton Black Panther: Wakanda Forever

Oleh karenanya, kita semua harus terus belajar sampai tutup usia, mempelajari ilmu agama terutama fardhu 'ain yang wajib diketahui, mempelajari tentang bagaimana sholat yang sesempurna mungkin, menjaga akhlak dan sikap, serta menghindari penyakit hati agar terhindar dari cinta dunia dan lalai kepada Allah SWT. **

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x