Anti Repot! 1 Adonan Jadi 5 Macam Kue Kering Untuk Lebaran Yang Pasti Enak

- 26 Maret 2023, 22:04 WIB
Satu adonan bisa dibuat lima jenis kue
Satu adonan bisa dibuat lima jenis kue /@azerbaijan_stock/freepik

Dengan 5 bagian adonan yang sudah dipisah tadi, silakan kamu membuat 5 macam kue kering.

  1. Kue Semprit

Cetak adonan mengunakan cetakan. Setelah semua tercetak di loyang yang sudah diolesi mentega, panggang adonan mengunakan oven yang sebelumnya sudah dipanaskan mengunakan api kecil atau 140c selama 30 menit. Setelah 30 menit kue semprit siap disajikan.

  1. Kue Nastar Klasik

Ambil secukupnya adonan atau sekitar 7 gr dan masukkan selai nanas sekitar 3 gr. Bentuk semua adonan sampai habis, setelah adonan habis dicetak, panggang adonan selama 20 menit mengunakan api kecil.

Baca Juga: Top! 4 Ide Resep Kue Kering Lebaran 2023, Simak Daftar Bahan dan Cara Pembuatannya, Dijamin Enggak Bikin Ribet

Setelah setengah matang, angkat untuk didinginkan sebelum selanjutnya dioleskan campuran kuning telur, satu sendok minyak makan dan satu tetes pewarna. Selanjutnya pangang sampai matang selama 15 menit.

  1. Kue Trumbprint Cookies

Siapkan Kheju Cheddar yang sudah diparut dan putih telur untuk celupan. Ambil adonan setara dengan membuat adonan nastar. Celupkan adonan ke putih telur, dan baluri dengan keju yang sudah diparut tadi. Bolongi adonan di tengah atas sedikit untuk diisi dengan selai strowberi. Cetak semua adonan sampai habis lalu oven dengan suhu 140c selama 35 menit.

  1. Kue Putri Salju

Cara membuatnya yaitu, alasi adonan mengunakan plastic dan gilas sampai adonan memiliki ketebalan yang diinginkan. Kemudian cetak mengunakan cetakan bulan sabit, lakukan sampai adonan selesai lalu oven dengan suhu 140c selama 30 menit.

Setalah matang dan masih panas, aduk rata kue dengan gula halus, lalu masukkan kue ke dalam toples untuk disajikan.

  1. Kue Kastengel

Caranya tambahkan ½ blok keju cheddar yang sudah diparut atau 80-90gr ke dalam adonan. Tambah 2 sendok makan tepung lalu aduk hingga kalis. Alasi adonan dengan pastik lalu gilas menggunakan botol kaca.

Halaman:

Editor: Hairul Faisal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x