Resep Dodol Lebaran, Manis Gurihnya Sampai Bikin Mertua Senyum! Yuk Simak Cara Membuatnya

- 5 April 2023, 21:06 WIB
Dodol manis rumahan / @parboaboa / Instagram
Dodol manis rumahan / @parboaboa / Instagram /

1. Masak campuran santan kelapa, gula merah, dan gula pasir hingga matang, angkat lalu saring, dan didinginkan pada suhu ruang.

2. Siapkan wadah tuangkan tepung beras ketan, lalu campurkan adonan santan yang telah dimasak tadi secara bertahap, aduk hingga licin lalu saring dan tempatkan pada wajan.

3. Masak campuran adonan tadi dengan api sedang hingga kalis serta berwarna kecoklatan (penting: pastikan untuk terus diaduk sampai matang, jangan biarkan adonan menggumpal).

4. Siapkan loyang yang sudah dilapisi dengan plastik, lalu tuangkan adonan dodol yang sudah matang (taburi dengan biji wijen, atau sesuai selera) dan diamkan hingga dingin pada suhu ruang.

5. Setelah dingin dan padat, potong-potong sesuai selera lalu bungkus dengan plastik wrap, dodol siap disajikan.

Mengingat bahan dasarnya sama, selanjutnya kamu bisa membuat gemblong ketan putih untuk menghabiskan sisa bahan yang ada. Yuk simak!

Gemblong Ketan Putih

Bahan-bahan yang diperlukan:

- 250 gram tepung beras ketan putih
- 250 gram kelapa parut
- 150 ml santan kelapa
- 100 ml air
- 100 gram gula
- 1/2 sdt garam
- 2 lembar daun pandan
- vanili secukupnya
- minyak goreng

Halaman:

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah