Ini Cara Mendapatkan Malam Lailatul Qadar Beserta Doa yang Harus Kamu Lafalkan, Yuk Disimak

- 9 April 2023, 19:23 WIB
Simak bacaan doa malam lailatul qadar bahasa Arab dan artinya.
Simak bacaan doa malam lailatul qadar bahasa Arab dan artinya. /Unsplash/Katerina Kerdi/

Untuk cara mendapatkan malam Lailatul Qadar bisa kita lakukan dengan memperbanyak istighfar, ibadah dan amalan. Serta kita juga sebaiknya untuk berbuat baik kepada orang lain, tidak ada perselisihan dan kebencian. Agar diri kita pun terasa tentram dalam kehidupan.

Doa yang wajib dilafalkan pada malam Lailatul Qadar seperti yang terdapat pada Kitab Fiqih Sunnah, karya Sayyid Sabiq, yaitu:

اللَّهُمَّ إِنَّكَ عُفُوٌّ كَرِيمٌ، تُحِبُّ الْعَفْوَ فَاعْفُ عَنِّي

Yang artinya: “Ya Allah, Engkau Maha Pemaaf dan Maha Mulia, Engkau Maha pemberi maaf, maka ampunilah aku.”

Baca Juga: Ini Lho 5 Tempat Wisata Keluarga Di Bandung yang Paling Hits, Populer dan Wajib Untuk Dikunjungi!

Sebaiknya kita memperbanyak istighfar yang rutin, terlebih pada 10 malam terakhir bulan Ramadhan. Karena momentum malam penuh kemuliaan tersebut tidak semua manusia bisa mendapatkannya. Sehingga jangan sampai kita lewatkan malam Lailatul Qadar.

Demikian kiat untuk mendapatkan malam Lailatul Qadar, doa yang wajib kita lafalkan dan tanda-tanda datangnya malam kemuliaan tersebut. Semoga kita semua dapat memperoleh malam yang sangat mulia dan membawa keberkahan dalam kehidupan.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

 

Halaman:

Editor: Fauzi Jurnal Aceh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah