Rasa Nagih! 3 Resep Simple Makanan Berkuah Ala Chef Devina Hermawan untuk Disajikan Saat Idul Fitri

- 7 April 2024, 20:46 WIB
Resep Opor Ayam
Resep Opor Ayam /Instagram @dapurbundadisti

JURNALACEH.COM - Ketika lebaran, akan ada banyak sekali hidangan makanan yang enak disajikan untuk disantap bersama keluarga hingga untuk menjamu tamu yang datang kerumah.

Salah satunya yang cukup sering disajikan adalah kuliner soto, karena ia bisa dimakan dengan apa saja baik dengan nasi ataupun dengan lontong, rasa soto juga sangat gurih dan juga sedap.

Namun, masih ada kuliner berkuah lainnya yang bisa kamu coba buat jika kamu sudah bosan dengan kuliner soto, berikut 3 hidangan berkuah ala Chef Devina Hermawan yang bisa kamu coba.

1. Tongseng Sapi

Rekomendasi yang pertama ada namanya Tongseng Sapi, yang menjadi spesial dari kuliner yang satu ini adalah Chef Devina Hermawan mengolahnya dengan berbagai macam rempah sehingga rasanya sangat gurih.

Bahan bumbu halus:

8 siung bawang putih
10 siung bawang merah
4 butir kemiri
50 gram cabai keriting merah
5 cm kunyit
2 cm jahe
4 cm lengkuas
1/2 sdt ketumbar sangrai
1/2 sdt jintan sangrai
Minyak secukupnya

Bahan tongseng:

500 gram daging sengkel/iga, potong
2 lembar daun salam
2 batang serai, geprek
Daun kunyit/daun kari (opsional)
5 lembar daun jeruk
1/2 butir pala, hancurkan
2 butir cengkih
1 butir bunga lawang
3-5 butir kapulaga
3-4 cm kayu manis
1/2 buah asam kandis/asam jawa (opsional)
1,2 liter air
200 ml santan instant kental
1 sdt garam
⅓ sdt merica
1-2 sdt kaldu sapi/penyedap
1 sdt gula pasir

Halaman:

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x