Hasil Liga Champions Grup H, Maccabi Haifa vs Juventus: Bianconeri Dipermalukan Klub Israel 2-0

- 12 Oktober 2022, 02:31 WIB
Skuad Juventus usai menang atas Maccabi Haifa.
Skuad Juventus usai menang atas Maccabi Haifa. /Reuters/Massimo Pinca/REUTERS

JURNALACEH.COM - Maccabi Haifa sukses meraup kemenangan perdana usai tumbangkan Juventus 2-0 dalam laga keempat Grup H Liga Champions 2022/2023 pada Rabu, 12 Oktober 2022. Bertandang ke Stadion Sammy Ofer Stadium, Bianconeri harus bertekuk lutut usai dibobol dua kali oleh Omer Atzili.

Dengan kekalahan ini, peluang Juventus untuk lolos ke babak 16 besar semakin mengecil. Karena hingga laga keempat, mereka masih berada di posisi ketiga dengan tiga poin.

Sementara itu, Paris Saint-Germain dan Benfica yang saat ini berada di peringkat satu dan dua sudah meraup tujuh poin. Dan kedua tim tersebut baru menjalani tiga laga.

Baca Juga: Rekomendasi 12 Nama Bayi Perempuan Modern tapi Islami yang Lahir pada Bulan Maulid Nabi Muhammad SAW

Maccabi  sendiri saat ini berada di posisi buncit, juga dengan tiga poin tiga. Klub asal Israel itu kalah selisih gol dari si Nyonya Tua Juventus.

Jalannya Pertandingan

Diawal laga, Maccabi langsung mendapatkan peluang untuk mencetak gol. Namun sayang, bola sundulan Frantzdy Pierrot dari jarak dekat masih bisa ditepis dengan baik oleh Wojciech Szczesny.

Empat menit berselang atau tepatnya pada menit ke7, akhirnya Gawang Juventus benar-benar bobol. Berawal dari sebuah umpan langsung yang mengarah ke kotak penalti, Omer Atzili yang berdiri bebas berhasil menyundul ke dalam gawang. Maccabi pun memimpin 1-0.

Baca Juga: Kapolda Jatim Dicopot Pasca Tragedi Kanjuruhan, Menko PMK: Langkah Cepat dan Sesuai Tuntutan Aremania

Maccabi lagi-lagi mengancam gawang Juventus di menit ke-11. Tendangan bebas Tjaronn Chery hampir saja menambah keunggulan andai tidak dihalangi mistar gawang.

Halaman:

Editor: Fauzi Jurnal Aceh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x