Pejabat Gubernur Aceh Achmad Marzuki Hadiri APPSI 2023 di Balikpapan

- 23 Februari 2023, 19:31 WIB
Penjabat Gubernur Aceh, Achmad Marzuki menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI) Tahun 2023 di Balikpapan, Kalimantan Timur, Kamis 23 Februari 2023/Humas BPPA
Penjabat Gubernur Aceh, Achmad Marzuki menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI) Tahun 2023 di Balikpapan, Kalimantan Timur, Kamis 23 Februari 2023/Humas BPPA /

JURNALACEH.COM– Pejabat (Pj) Gubernur Aceh, Achmad Marzuki menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI) 2023 di ballroom hotel Novotel Balikpapan, Kalimantan Timur, Kamis, 23 Februari 2023.

Rakernas APPSI 2023 dibuka langsung  oleh Presiden Joko Widodo dan dihadiri oleh seluruh jajaran Menteri Kabinet Indonesia Maju serta seluruh Gubernur se-Indonesia, termasuk didalamnya Pj Gubernur Aceh Achmad Marzuki, yang dalam hal ini di dampingi oleh Sekretaris Daerah Aceh, Bustami Hamzah. 

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Joko Widodo memberi arahan kepada para Gubernur untuk mendorong belanja masyarakat agar meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional.

Baca Juga: Bahas Produk Halal, MPU Aceh Datangi Kantor BPJPH di Jakarta

Menurut nya, hal tersebut bisa dilakukan dengan cara meningkatkan minat belanja masyarakat di tahun 2023 ini. 

“Kita harapkan 2023 ini belanja masyarakat akan mengalami kenaikan, dan itu akan memunculkan pertumbuhan ekonomi yang lebih baik,” kata presiden.

Jokowi juga menjelaskan, bahwa pada tahun 2022 konsumsi masyarakat  atau konsumsi masyarakat atau konsumsi rumah tangga berada di angka 4,93 persen.

Baca Juga: Wah! Umat Islam di Aceh Terpaksa Dobel Bayar Pajak, Anggota DPD Desak Jokowi Segera Teken RPP Ini

Halaman:

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x