Top! 3 Pantai di Gunung Kidul yang Sering dijadikan Tempat Camping di Tahun 2023

20 Oktober 2023, 15:10 WIB
Spot Camping di Pantai Kesirat, Gunung Kidul/Instagram.Com/@campingpantaikesirat /

JURNALACEH.COM  - Gunung Kidul terkenal akan keindahan wisata pantai yang memukau. Terdapat banyak pantai-pantai cantik yang ada di Kabupaten ini. Walaupun begitu, bukan berarti semua pantai di Gunung Kidul dapat dijadikan sebagai tempat untuk camping.

Inilah beberapa rekomendasi pantai di Gunung Kidul yang cocok untuk dijadikan spot camping kamu.

1. Pantai Greweng

Pantai Greweng merupakan pantai yang memilki keindahan pantai, pasir dan dikombinasikan dengan pemandangan bukit. Pantai ini sering dijadikan sebagai tempat camping oleh para muda mudi.

Baca Juga: Pedasnya Sampai ke Ubun-ubun! 8 Kuliner Pedas Terbaik di Indonesia yang Harus Anda Coba

Pantai Greweng ini terletak di Jl. Pendowo, Jepitu, Kec. Girisubo, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta. Walaupun akses menuju pantai ini sulit, tapi itu cukup worth it untuk kamu bisa menikmati camping di pinggir pantai dengan keindahan yang tidak akan kamu dapatkan di tempat lain.

2. Pantai Kesirat

Pantai Kesirat menjadi salah satu spot menarik untuk camping di daerah Gunung Kidul. Kamu dapat camping di sebuah tebing yang akan dimanjakan oleh pesona laut selatan pulau Jawa. Lokasi tempat ini berada di Girikarto, Kec. Panggang, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta.

Disini kamu dapat menikmati pemandangan pantai dan tebing yang akan bikin kamu betah. Apalagi ketika matahari mulai tenggelam, kamu dapat menikmati indahnya sunset di Pantai Kesirat ini. Selain itu, pihak pengelola Pantai ini juga menyediakan fasilitas yang lumayan lengkap. Seperti warung makan, tempat parkir dan toilet

3. Pantai Wohudu

Pantai Wohudu memiliki lokasi geografis yang sangat unik, yakni letaknya yang diapit oleh dua tebing karang yang sangat besar. Suasana pantai yang tenang dan sepi juga memberikan suasana nyaman bagi orang yang camping disini.

Pantai ini belum begitu terkenal, sehingga memberikan suasana tenang dan tidak terganggu oleh orang lain ketika sedang menikmati waktu camping kamu. Panorama alam yang indah seperti lautan yang berwarna biru, area ke tebing karang yang menantang dan air pantai yang jernih pasti bikin kamu betah buat ngecamp di pantai ini.

Baca Juga: 3 Tempat Makan Enak di Kabupaten Aceh Barat Daya, Dijamin Menyatu Selera Anda

Namun karena belum memiliki fasilitas yang bagus dan area camping yang terlalu jauh dari pemukiman. Kamu harus memastikan semua perlengkapan kamu lengkap sebelum camping ke pantai ini.

Itulah beberapa rekomendasi pantai buat kamu yang ingin camping di sekitar Gunung Kidul. Semoga artikel ini bermanfaat***

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya

Tags

Terkini

Terpopuler