Hotman Paris Minta Maaf ke Ketua MUI Terkait Kasus Promo Miras Holywings

- 27 Juni 2022, 04:30 WIB
Salah satu pemegang saham Holywings Hotman Paris Hutapea (kiri) mendatangi kediaman Ketua MUI KH Cholil Nafis, Minggu, 26 Juni 2022.
Salah satu pemegang saham Holywings Hotman Paris Hutapea (kiri) mendatangi kediaman Ketua MUI KH Cholil Nafis, Minggu, 26 Juni 2022. /Instagram @hotmanparisofficial/

Kyai Cholil langsung menyambut permintaan maaf Hotman tersebut. Ia menyampaikan terima kasih dan bangga kepada Hotman yang mau datang ke kediamannya mengklarifikasi dan tabayun terkait masalah tersebut.

Baca Juga: Presiden Jokowi Diminta Sowan ke Erdogan dan Sekjen PBB Sebelum ke Rusia dan Ukraina

"Sebagai pribadi, saya memaafkan bang. Karena setiap orang pasti melakukan kesalahan. Dan sebaik-baik orang yang berbuat kesalahan adalah yang memperbaiki, bertaubat dan juga minta maaf. Tentu umat Islam akan memaafkan," tutur Kyai Cholil.

Tapi berkenaan dengan penegakan hukum, ia setuju bahwa kasus tersebut agar terus diproses untuk pembelajaran.

"Ini anak buah abang, stafnya terlalu kreatif, hilang sensifitasnya bahwa ini ranah agama. Mungkin niatnya baik, atau apa wallahu a'lam bishawab. Oleh karena itu, saya sepakat ini diteruskan di ranah pengadilan. Proses hukum berjalan, mudah-mudahan berjalan lancar dan menemukan keadilan yang seadil-adilnya. Makasih bang," lanjutnya.

Baca Juga: Pakar Intelijen Ungkap 3 Risiko Jokowi Terbang ke Ukraina

"Terima kasih pak kyai," timpal Hotman.


Hingga berita ini ditulis, postingan tersebut sudah 10,1 ribu suka dan 867 komentar.*

Halaman:

Editor: Ade Alkausar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah