Garuda Meminta Maaf Kepada Jamaah Haji Akibat Penyesuaian Jadwal Pemulangan

- 28 Juni 2024, 19:25 WIB
Pesawat Garuda Indonesia Airbus A330 - 300 / @dps_spotter / Instagram
Pesawat Garuda Indonesia Airbus A330 - 300 / @dps_spotter / Instagram /

JURNALACEH.COM - Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra, menyampaikan permohonan maaf kepada jamaah haji dan pemangku kepentingan layanan haji yang terkena dampak dari perubahan jadwal penerbangan saat fase pemulangan ke tanah air.

"Kami memohon maaf kepada jamaah haji yang terdampak oleh penyesuaian jadwal penerbangan pada fase pemulangan ini, termasuk kepada berbagai pemangku kepentingan layanan haji, terutama Kementerian Agama RI," kata Irfan dalam pernyataannya di Jakarta yang dihimpun dari Antaranews.com

Ia menjelaskan bahwa pihaknya terus melakukan berbagai peningkatan pada aspek operasional untuk memastikan ketepatan waktu layanan penerbangan haji tetap terjaga. Hal ini menanggapi berbagai masukan dan sorotan dari pemangku kepentingan terkait kelancaran operasional haji.

Irfan mengakui adanya beberapa catatan penting terkait keterlambatan penerbangan pada beberapa kloter yang berangkat ke tanah air.

Garuda Indonesia juga menyampaikan permohonan maaf atas kurangnya respons terhadap berita yang muncul di media.

"Kami berupaya meminimalkan polemik yang berkepanjangan dan lebih fokus pada percepatan tindakan korektif," ucap Irfan.

Ia menegaskan bahwa Garuda Indonesia berkomitmen memastikan kelancaran operasional penerbangan haji dengan mengutamakan keselamatan penerbangan.

PT Garuda Indonesia menyampaikan bahwa ada penyesuaian jadwal dan slot untuk 46 kloter penerbangan pemulangan jamaah haji Indonesia karena keterbatasan slot di bandara Arab Saudi.

Garuda Indonesia terus meningkatkan koordinasi dengan berbagai pemangku kepentingan penerbangan haji, khususnya otoritas bandara Arab Saudi dan Kementerian Agama, untuk memastikan kelancaran operasional fase pemulangan jamaah haji 2024 sebagai langkah mitigasi terhadap keterbatasan slot penerbangan di bandara Arab Saudi.

Halaman:

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah