5 Tempat Wisata Banda Aceh Terbaik, Wajib Anda Kunjungi

14 Februari 2023, 10:28 WIB
Suasana interior PLTD Apung, Banda Aceh/Instagram/@pltdkapalapung /

JURNALACEH.COM- Banda Aceh merupakan ibu Kota Provinsi Aceh yang memiliki berbagai destinasi wisata menarik dan terbaik untuk anda kunjungi di akhir pekan maupun saat liburan.

Daerah yang disebut Serambi Mekkah ini bisa menjadi tujuan wisata yang nyaman dan aman saat liburan, dan wisata di sini juga bisa menambah wawasan dan pengetahuan bagi pengunjung.

Penasaran wisata apa saja yang wajib anda kunjungi di Banda Aceh? Simak selengkapnya di sini.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Wisata Aceh Selatan, Mulai dari Sejarah, Pantai Hinggai Kedai Kopi

Dari hasil pantauan tim JurnalAceh.com, berikut 5 tempat wisata Banda Aceh terbaik, wajib anda kunjungi.

1. Taman Sari Gunongan

Wisata ini adalah sebagai simbol peninggalan para Raja dan permaisuri dari Raja Aceh terdahulu, yang lokasinya terletak di dalam Taman Sari Bustanussalatin Banda Aceh.

Taman tersebut dulunya sangat luas dan banyak dipenuhi bunga-bunga yang indah, dan dilalui oleh sungai Krueng Daroy.

Baca Juga: Ini Lho! 2 Resep Makanan Khas Aceh yang Cocok untuk Sehari-hari, yuk Dicoba!

Meskipun kini sudah tidak seluas dulu, tetapi tempat ini cocok untuk menjadi tempat wisata yang bisa menambah pemgetahuan tentang peningalan kerajaan Aceh.

Selin itu, wilayah ini juga tersedia berbagai spot foto yang menarik untuk anda gunakan dan dibagikan ke media sosial.

2. Mesjid Raya Baiturrahman

Mesjid ini merupakan Mesjid kebanggan masyarakat Aceh yang sangat cocok untuk anda kunjungi bersama keluarga maupun teman-teman.

Baca Juga: Top 3 Wisata Malam Paling Hits di Banda Aceh, Kamu Harus Kesini!

Bentuk bangunan ini sangat unik dan indah, bentuknya tidak pernah berubah dari pertama dibangun hingga saat ini, hanya saja ada oenambahan beberapa bangunan yang indah, tetapi tidak merubah ciri khasnya.

Mesjid Raya Baiturrahman memiliki ciri khas yang berkubah besar berwarna hitam dan ada 12 payung elektrok yang mengelilingi Mesjid, hampir menyerupai Mesjid Nabawi, Madinah.

3. PLTD Apung

Kapal Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) ini terdampar di tengah oermukiman masyrakat saat Aceh dilanda Tsunami pada Tahun 2004 silam, kini Kapal tersebut sudah menjadi objek witasa yang ikonik.

 Baca Juga: Kerugian Tsunami Aceh, Jumlah Korban dan Sejarah Singkat Gempa Dahsyat Tahun 2004 Silam

Kapal yang berat 2.600 ton ini terseret dari permukaan laut sejauh 5 Kilometer yang arahnya menuju Kota Banda Aceh.

Saat ini Kapal tersebut sudah beralih fungsi menjadi objek wisata edukasi yang menjadi bukti dahsyatnya Tsunami di Aceh.

Di wilayah kapal ini anda bisa menemukan informasi maupun peninggalan Tsunami sepeti, monumen yang menceritakan kejadian, hingga foto dan video tentang Tsunami 2004.

Baca Juga: Cie Sibanceh! Jalan Tol Sigli-Banda Aceh Pangkas Waktu Tempuh dari 3 Jam Jadi Sejam, Lebaran Kelar Semua

4. Museum Tsunami

Museum ini wajib anda kunjungi di Banda Aceh, karena di sini anda bisa melihat dan menemukan cerita, video bahkan beberapa oeninggalan kejadian Tsunami yang masih utuh.

Selin itu, museum ini juga terdapat simulasi elektronik gempa bumi dan Tsunami Tahun 2004 silam, dan juga menjadi tempat pendidikan bencana dan perlindungan darurat bencana Tsunami. 

5. Bukit Lhok Eumpe

Bukit ini bisa menjadi salah satu tujuan wisata yang wajib anda kunjungi, di tempat ini anda bisa menikmati suasana pantai dan pepohonan yang sejuk.

Baca Juga: Yuk! Intip 5 Tempat Nongkrong Pinggir Pantai Paling Hits di Aceh Besar

Di tempat ini, anda juga bisa berkemah dengan menikmati keindahan alam yang tersedia dan aktivitas outdoor lainny.

Untuk lokasinya, Bukit Lhok Eumpe berada di Gampong Nusa, Lhoknga, Aceh Besar, untuk menuju kesana hanya membutuhkan perjalanan kurang lebih sejauh 10 km dalam waktu 5-10 menit. ***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

Editor: Farhan Nurhadi

Tags

Terkini

Terpopuler