Breaking News! FIFA Resmi Menunjuk Indonesia Sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-17 Tahun 2023

23 Juni 2023, 23:28 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dan Presiden FIFA, Gianni Infantino/situs resmi pssi/ /

JURNALACEH.COM- Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) secara resmi mengumumkan Indonesia sebagai tuan rumah untuk pergelaran Piala Dunia U-17.

"Dewan menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah FIFA U-17 World Cup 2023," tulis FIFA sebagai pernyataan resmi, Jumat, 23 Juni 2023.

Kendati demikian, Presisen FIFA Gianni Infantino menjelaskan bahwasanya terkait waktu pelaksanaannya masih akan dilakukan konfirmasi kapan pastinya.

Baca Juga: Ketum PSSI Erick Thohir Inspeksi Kesiapan dan Fasilitas GBK Terkait Pertandingan FIFA Match Day 19 Juni Besok

"Kerangka waktu untuk masing-masing kompetisi akan dikonfirmasi pada waktunya," jelas Gianni, Presiden FIFA.

Hal senada juga diumumkan oleh Federasi Sepakbola Indonesia yakni Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) bahwasanaya FIFA menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17.

Kendati demikian, Ketua PSSI Erick Thohir menyampaikan bahwa kalau pihak PSSI belum mendapatkan pemberitahuan secara resmi.

Baca Juga: Update Kongres PSSI: Mengejutkan, Yunus Nusi Mundur dari Waketum PSSI

“Saya belum mendapat surat pemberitahuan secara resmi. Ini baru pengumuman yang dilansir dari FIFA pada sidang FIFA Council Jumat malam di Zurich. Kini yang terpenting, bagaimana kita menyiapkan diri agarf menjadi tuan rumah yang baik," ucap Erick di Jakarta, Jumat 23 Juni 2023.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

Editor: Farhan Nurhadi

Tags

Terkini

Terpopuler