Dayah di Aceh Besar Kebakaran, 10 Unit Damkar Diturunkan untuk Padamkan Api

- 15 April 2023, 01:46 WIB
Tangkapan gambar kebakaran di salah satu dayah di Aceh Besar / BPBD Aceh Besar
Tangkapan gambar kebakaran di salah satu dayah di Aceh Besar / BPBD Aceh Besar /

JURNALACEH.COM - Kebakaran terjadi di empat unit  kamar santri Dayah Islahuddin Al-Amiriyah, di desa Cot Madhi, Kecamatan Blang Bintang, Kabupaten Aceh Besar pada Jumat, 14 April 2023 sekitar pukul 20.28 WIB

Kepala BPBD Aceh Besar, Ridwan Jamil mengatakan bahwa setelah menerima informasi, petugas langsung bergerak cepat dan mendatangkan armada dari pos Sibreh sebanyak 7 unit mobil damkar dari pos induk Sibreh untuk melakukan pemadaman api.

"Kami mengerahkan 1 armada dari pos Durung, 1 armada dari pos Kajhu yang dibantu 1 armada dari DPKP Kota Banda Aceh, total ada sekitar 10 damkar yang kami kerahkan," kata Ridwan Jamil.

Proses pemadaman dan pendinginan berlangsung selama kurang lebih 2 jam, dan api berhasil dipadamkan pada pukul 22.30 WIB.

"Proses pemadaman turut dibantu oleh aparat TNI-Polri yang berjaga di sekitar lokasi kejadian dan beberapa relawan dari ERPA dan RAPI," ujarnya

Belum diketahui penyebab kebakaran, dan saat ini sedang dalam penyelidikan oleh pihak kepolisian dari Polresta Banda Aceh. Saat ini, kondisi 4 kamar santri rusak berat.***

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x