KONI Aceh: Pembangunan Stadion Baru untuk PON XXI 2024 Aceh-Sumut Dibatalkan, Hanya Renovasi yang Sudah Ada

- 21 Juni 2023, 18:26 WIB
Ketua Komite Olahraga Indonesia (KONI) Aceh, Kamarudin Abu Bakar alias Abu Razak/Ahmad Syahyana
Ketua Komite Olahraga Indonesia (KONI) Aceh, Kamarudin Abu Bakar alias Abu Razak/Ahmad Syahyana /

JURNALACEH.COM- Ketua Komita Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh, Kamaruddin Abu Bakar terkait persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 Aceh-Sumut menjelaskan bahwa pembangunan stadion baru, dibatalkan.

Abu Razak, sapaan akrab Kamarudin menjelaskan bahwa pembangunan stadion baru untuk venue PON XXI 2024 Aceh-Sumut merupakan plan A, sejalan dengan yang disampaikan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) ketika itu, Zainudin Amali.

"Pembangunan stadion baru merupakan Plan A, dan hal tersebut sudah pernah juga disampaikan oleh Bapak Menteri, dimana beliau mengatakan akan membangun stadion, masing-masing satu di Aceh dan satu di Sumut dan merupakan komitmen Pemerintah Pusat," jelas Abu Razak kepada Tim Jurnal Aceh, Rabu, 21 Juni 2023 di Sekretariat KONI Aceh.

Baca Juga: Menag Yaqut: Pemerintah Akan Meninjau Kembali Usulan PP Muhammadiyah Mengenai Libur Idul Adha 2 Hari

Abu Razak menambahkan bahwa, pemerintah saat ini akan melakukan renovasi ke venue yang akan digunakan kedepan, dan tidak memungkinkan lagi untuk menunggu kesiapan pembangunan stadion yang direncanakan sebelumnya.

"Saat ini mengingat even yang semakin dekat, jika kita masih mengharapkan Plan A tersebut kemungkinan tidak jadi diadakan di Aceh, Maka hari ini KONI, Dispora dan Pemerintah Aceh akan menjalankan Plan B yakni melakukan renovasi terhadap venue yang akan digunakan kedepan terutama Stadion Harapan Bangsa (SHB)," tambah Abu.

Kemudian terkait pelaksanaan even tersebut, pastinya akan berdampak pada peningkatan aktivitas dan kunjungan berbagai kontingan ke Aceh, tentunya PB PON sudah mengantisipasi dengan melakukam koordinasi lintas sektor seperti Disbudpar, Disperindag, Dishub dan sebagainya termasuk menggandeng teman-teman mahasiswa untuk menjadi Liaison Officer (LO) nantinya.

Baca Juga: Hari Ini, Pemerintah Aceh Pulangkan Puluhan Mahasiswa Korban Konflik Sudan dari Jakarta ke Aceh

"Ya, tentunya PB PON pasti sudah mengantisipasi terkait membludaknya pengunjung dan kontingen dari berbagai Kab/Kota ke Aceh, sudah dilakukan koordinsi lintas sektor dan pastinya kedepan akan berikan kesempatan teman-teman mahasiswa untuk menjadi LO di PON XXI 2024 mendatang," pungkas Abu.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah