Anti Ribet, Berikut Cara Mencari Tau Sinyal Tower Pemancar TV Digital

- 16 November 2022, 20:31 WIB
Ilustrasi antena telekomunikasi - Perusahaan Telekomunikasi Qatar Ooredoo dalam Pembicaraan Untuk Menjual Unitnya Di Myanmar
Ilustrasi antena telekomunikasi - Perusahaan Telekomunikasi Qatar Ooredoo dalam Pembicaraan Untuk Menjual Unitnya Di Myanmar /Falco/Pixabay

JURNALACEH.COM- Pemerintah telah resmi mematikan sinyal siaran TV analog beberapa waktu lalu dan digantikan dengan siaran TV digital.

Diketahui, TV digital memiliki pencahayaan atau penampilan gambar yang sangat jernih, sehingga memberikan pelayanan untuk menonton lebih nyaman dan betah, oleh karenanya, berikut cara mencari sinyal tower pemancar TV digital di daerah anda.

Pada penggunaan TV digital, masyarakat bisa menikmati berbagai channel TV seluruh Indinesia yang menyiarkan konten menarik.

Baca Juga: Stadion Al Bayt, Venue Piala Dunia 2022 Qatar yang Atapnya Bisa Ditarik

Memang setiap TV digital sudah dibekali sistem bawaan untuk menangkap sinyal digital, tetapi untuk TV analog juga bisa menangkap siaran tersebut dengan cara menambahkan perangkat tambahan berupa Set Top Box (STB).

Bagi anda yang mungkin kesulitan membeli STB yang mampu menangkap sinyal digital, tidak perlu khawatir, pemerintah juga telah memberi keringaanan untuk masyarakat miskin agar mendapatkan STB secara gratis atau cuma-cuma.

Jika hal tersbut juga belum bisa menikmati siaran TV digital, anda bisa melakukan cara berikut.

Baca Juga: Simak Cara Daftar PPPK Tenaga Kesehatan 2022 Lengkap dengan Panduannya

Dikutip dari kanal Youtube YouTube Syarif YT, masyarakat bisa membeli antena yang telah mendukung atau bisa menangkap sinyal digital tanda membeli STB.

Antena itu sangat mudah didapatkan, anda bisa membeli di toko elektronik terdekat maupun bisa dibeli pada toko online.

Namun disisi lain, perlu diketahui bahwa, tidak semua daerah sudah mendapatkan siaran TV digita dan untuk mengecek tower pemancar siaran TV digital bisa anda lalukan beberapa langkat berikut.

Baca Juga: Tambah Dua Pemain Baru, Inilah Skuat Final Prancis untuk Piala Dunia 2022

Setelah anda membeli antena yang dapat menangkap sinyal digital, silahkan anda memasang didekat rumah anda dengan ketinggian sekita 4 sampai lima meter.

Lalu, colokkan kabel antena TV digital ke TV yang anda gunakan dan ikuti beberapa petunjuk yang terdapat pada layar televisi anda.

Kemudian, anda perlu memasukkan kode pos daerah tempat anda tinggal, otomatis program akan mencari sinyal digital di lokasi anda dengan sendirinya.

Tunggu sesaat hingga pencarian sinyal digital mencapai 100 persen agar siaran benar-benar bisa dinikmati.

Setalah semua program sinya TV digital ditemukan, silahkan anda save atau simpan dan siaran TV digitalpun bisa ditonton sebagaimana mestinya.

Itulah cara praktis menemukan sinyal digital tanpa STB dan bisa anda praktekkan di daerah anda.

Baca Juga: Contoh Surat Rekomendasi Pengalaman Kerja PPPK Nakes 2022

Selain itu anda juga bisa mengecek siaran TV digital atau kekuatan sinya digital daerah anda melalui aplikasi milik Kominfo.

Aplikasi tersbut bisa anda downlod di Play Store bagi pengguna android dan App bagi pengguna iPhone. ***

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah