Contoh Surat Pernyataan Pendaftaran PPS Pemilu 2024 dan Jadwal Tahapan Pendaftaran

- 20 Desember 2022, 22:06 WIB
link dan cara daftar PPS Pemilu 2024
link dan cara daftar PPS Pemilu 2024 /unsplash.com

JURNALACEH.COM- Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah membuka secara resmi seleksi Panitia Pemungutan Suara 2022 untuk Pemilu 2024 mendatang. Calon pelamar PPS Pemilu 2024 harus memenuhi semua syarat yang telah ditentukan supaya bisa lulus seleksi administrasi. 

Surat pernyataan pendaftaran PPS yaitu salah satu berkas yang harus dilengkapi oleh pelamar PPS saat mendaftar, selain daftar Riwayat hidup dan surat keterangan Kesehatan.

Berikut contoh surat pernyataan PPS Pemilu 2024 dan jadwal pendaftaran PPS yang telah dibuka.

Baca Juga: Pengaruh Kolonialisme Terhadap Sistem Pendidikan di Indonesia Saat Ini

Seleksi Panitia Pemungutan Suara 2022 akan diadakan secara online dari tanggal 18 Desember 2022 dan ditutup tanggal 27 Desember 2022. Berbeda dari tahun sebelumnya, tahun ini pelamar anggota PPS harus mendaftar secara online pada link Sistem Informasi Anggota KPU dan BadaN Ad Hoc (SIAKBA) di www.siakba.kpu.go.id.

selain itu, dikabarkan KPU akan menerima sebanyak 251.295 orang untuk menjadi Panitia Pemungutan Suara di seluruh Indonesia.

Dikutip dari laman kpu. Go.id Inilah contoh surat pernyataan pendaftaran PPS Pemilu 2024 :

SURAT PERNYATAAN CALON ANGGOTA PPS PEMILU 2024

Saya yang bertandatangan di bawah ini:

Baca Juga: Cara Daftar Jadi Anggota PPS Pemilu 2024, Ini Syaratnya

Nama: ……………………………………………………

Jenis Kelamin:……………………………………

Tempat Tanggal Lahir: ……………………………………

Usia:………………………………………..

Pekerjaan:……………………………………….

Jabatan:……………………………………..

Alamat:………………………….

Menyatakan dengan sebenarnya bahwa saya sebagai calon PPS Kelurahan:

Kecamatan:………………………………..

Kota:……………………………..

Simak jadwal pendaftaran PPS Pemilu 2024 oleh KPU:

1. Pengumuman pendaftaran berlangsung pada tanggal 18-22 Desember 2022

2. Seleksi administrasi berkas pelamar anggota PPS berlangsung pada 19-29 Desember 2022

3. Pengumuman hasil seleksi administrasi pelamar anggota PPS berlangsung pada 30 Desember 2022 - 1 Januari 2023

Baca Juga: Ide Hampers Sederhana Kisaran Rp 100 Ribu tapi Penuh Makna yang Bisa Diberikan Saat Perayaan Hari Ibu

4. Tes tulis calon anggota PPS berlangsung pada 2-4 Januari 2023

5. Pengumuman hasil tes tulis calon anggota  PPS berlangsung pada 5-7 Januari 2023

6. Tes wawancara calon anggota PPS berlangsung pada 8-10 Januari 2023

7. pengumuman hasil seleksi calon anggota PPS berlangsung pada 11-16 Januari 2023:

8. Pelantikan anggota PPS  berlangsung pada 17 Januari 2023

Demikian Informasi contoh surat pernyataan pendaftaran PPS Pemilu 2024 beserta jadwal pendaftaran. Semoga bermanfaat. ***

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x