Wow! 3 Tempat Wisata Alam di Medan yang Cocok untuk Healing: Ada yang Gratis Juga Loeh!

- 16 Juni 2024, 12:00 WIB
Ilustrasi tempat wisata buat Healing / Andri Hermawan / Unsplash
Ilustrasi tempat wisata buat Healing / Andri Hermawan / Unsplash /

Lokasi berada di Jalan Simarjarunjung, Butu Bayu Pane Raja, Kecamatan Dolok Pardamean, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara. Jam operasional pukul 08:00 hingga 19:00 WIB. Harga tiket masuk Rp20.000 per orang.

3. Tangkahan Langkat

Saat berkunjung ke Medan, jangan lewatkan Tangkahan Langkat yang menawarkan keindahan hutan hujan.

Wisata alam ini terletak di kawasan ekowisata Desa Namo Sialang, Batang Serangan, Langkat.

Tangkahan Langkat hanya dapat dicapai melalui jalan darat, menggunakan kendaraan seperti sepeda motor, mobil, dan bus.

Di sini, pengunjung dapat menikmati berbagai aktivitas alam seperti mandi gajah. Anda dapat menunggang gajah ke dalam hutan bersama mahout dan belajar tentang hutan.

Selain berinteraksi dengan gajah, pengunjung juga bisa mandi di sungai dan mengunjungi air terjun. Anda juga bisa berjalan melewati hutan dan menyusuri sungai dengan ban di atas air.

Jam buka dari Sabtu hingga Kamis 08.30 hingga 16.30 WIB. Lokasinya di Namu Sialang, Kecamatan Batang Panggang, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara. Tiket masuk gratis.***

Halaman:

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah