Harga Pertamax Dex Terbaru dari Aceh Sampai Papua

- 15 Juli 2022, 12:08 WIB
Daftar Harga BBM Terbaru Pertamina di SPBU, Lengkap di 34 Provinsi.
Daftar Harga BBM Terbaru Pertamina di SPBU, Lengkap di 34 Provinsi. /Darma Legi/GALAJABAR

JURNALACEH.COM - Melonjaknya harga minyak mentah dunia, di atas 100 dolar AS perbarel membuat PT Pertamina harus merevisi harga Bahan Bakar Minyak (BBM) non subsidi yang layak dijual.

Salah satunya Pertamina Dex. Selain itu, Pertamax Turbo, Dexlite juga ikut naik.

Harga BBM nonsubsidi ini disesuaikan berdasarkan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 62 K/12/MEM/2020. Tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui SPBU.

Kali ini, harga Pertamina Dex naik cukup lumayan. Dari Rp 13.700 per liter menjadi Rp 16.500 untuk wilayah DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur.

Baca Juga: Media Asing Kagum dengan Citayam Fashion Week, Modal Zebra Cross Bisa Jadi Catwalk Mendunia

Berikut selengkapnya:

1. Aceh: Rp 16.500

2. Sumatera Utara:  Rp 16.850

3. Provinsi Sumatera Barat: Rp 16.850

4. Provinsi Riau & Kepulauan Riau: Rp 17.200

5. Kodya Batam: Pertamina Dex Rp 17.200

6. Provinsi Jambi: Pertamina Dex Rp 16.850

Baca Juga: Media Asing Kagum dengan Citayam Fashion Week, Modal Zebra Cross Bisa Jadi Catwalk Mendunia

7. Provinsi Bengkulu: Pertamina Dex Rp 17.200

8. Provinsi Sumatera Selatan: Rp 16.850

9. Provinsi Bangka Belitung: Rp 16.850

10. Provinsi Lampung: Rp 16.850

11. Provinsi DKI Jakarta: Rp 16.500

12. Provinsi Banten: Rp 16.500

13. Provinsi Jawa Barat: Rp 16.500

14. Provinsi Jawa Tengah: Rp 16.500

15. Provinsi DI Yogyakarta: Rp 16.500

16. Provinsi Jawa Timur: Rp 16.500

17. Provinsi Bali: Rp 16.500

18. Provinsi Nusa Tenggara Barat: Rp 16.500

19. Provinsi Nusa Tenggara Timur: Pertamina Dex Rp 16.500

20. Provinsi Kalimantan Barat, Tengah, Selatan, Timur, Utara: Rp 16.850

21. Provinsi Gorontalo: Rp 16.850

22. Provinsi Sulawesi Tengah, Tenggara, Selatan, Barat: Rp 16.850

23. Provinsi Maluku & Maluku Utara: Tidak ada data

24. Papua: Tidak ada data

25. Provinsi Papua Barat: Rp 16.850. ***

Editor: Ade Alkausar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah